JAKARTA. PT Bank Panin Tbk (Panin Bank) berhasil mencatatkan pertumbuhan laba bersih (konsolidasi) sebesar Rp 1,79 triliun pada kuartal III 2016. Angka ini meningkat 38,7% dibanding perolehan periode yang sama tahun sebelumnya. Peningkatan laba bersih ini ditopang oleh pendapatan bunga yang mencapai Rp 13,02 triliun atau naik 3,85% (year on year/yoy). Sementara biaya bunga berhasil ditekan turun 7,42% menjadi Rp 6,79 triliun. Adapun Net Interest Margin (NIM) membaik menjadi 5,01% dibanding periode yang sama tahun 2015 sebesar 4,48%. Direktur Utama Panin Bank, Herwidayatmo mengatakan, peningkatan laba juga didorong oleh pendapatan operasional lain yang naik 20,56% menjadi Rp 1,12 triliun. "Terutama dari transaksi surat berharga," kata Herwidayatmo dalam keterangan resmi yang diterima KONTAN, Kamis (27/10).
Kredit Bank Panin tumbuh tipis, Bank Permata minus
JAKARTA. PT Bank Panin Tbk (Panin Bank) berhasil mencatatkan pertumbuhan laba bersih (konsolidasi) sebesar Rp 1,79 triliun pada kuartal III 2016. Angka ini meningkat 38,7% dibanding perolehan periode yang sama tahun sebelumnya. Peningkatan laba bersih ini ditopang oleh pendapatan bunga yang mencapai Rp 13,02 triliun atau naik 3,85% (year on year/yoy). Sementara biaya bunga berhasil ditekan turun 7,42% menjadi Rp 6,79 triliun. Adapun Net Interest Margin (NIM) membaik menjadi 5,01% dibanding periode yang sama tahun 2015 sebesar 4,48%. Direktur Utama Panin Bank, Herwidayatmo mengatakan, peningkatan laba juga didorong oleh pendapatan operasional lain yang naik 20,56% menjadi Rp 1,12 triliun. "Terutama dari transaksi surat berharga," kata Herwidayatmo dalam keterangan resmi yang diterima KONTAN, Kamis (27/10).