KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank OCBC NISP Tbk mencatatkan pertumbuhan kredit investasi yang membaik di kuartal I 2018 ini. Tercatat kredit investasi mereka tumbuh hingga dua digit. Pertumbuhan ini sejalan dengan pertumbuhan kredit investasi secara industri yang kian membaik. Bank Indonesia (BI) mencatat pertumbuhan kredit investasi perbankan per Maret 2018 sebesar 5,3% yoy menjadi Rp 1.184,1 triliun. Angka ini kian membaik dibandingkan dengan bulan Februari 2018 sebesar 4,6% yoy menjadi Rp 1.171,3 triliun. Parwati Surjaudaja, Presiden Direktur OCBC NISP menjelaskan, memang pertumbuhan kredit investasi Bank OCBC NISP di kuartal I 2018 tumbuh double digit secara tahunan atau year on year (yoy). Dan, diharapkan tetap baik kedepannya apabila kondisi ekonomi terus kondusif.
Kredit investasi OCBC NISP tumbuh dua digit
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank OCBC NISP Tbk mencatatkan pertumbuhan kredit investasi yang membaik di kuartal I 2018 ini. Tercatat kredit investasi mereka tumbuh hingga dua digit. Pertumbuhan ini sejalan dengan pertumbuhan kredit investasi secara industri yang kian membaik. Bank Indonesia (BI) mencatat pertumbuhan kredit investasi perbankan per Maret 2018 sebesar 5,3% yoy menjadi Rp 1.184,1 triliun. Angka ini kian membaik dibandingkan dengan bulan Februari 2018 sebesar 4,6% yoy menjadi Rp 1.171,3 triliun. Parwati Surjaudaja, Presiden Direktur OCBC NISP menjelaskan, memang pertumbuhan kredit investasi Bank OCBC NISP di kuartal I 2018 tumbuh double digit secara tahunan atau year on year (yoy). Dan, diharapkan tetap baik kedepannya apabila kondisi ekonomi terus kondusif.