KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Laju pertumbuhan kredit investasi paling kecil dibandingkan segmen kredit lain. Penyebabnya adalah perlambatan permintaan kredit investasi untuk proyek infrastruktur. Berdasarkan data uang beredar Bank Indonesia (BI) per Maret 2018, kredit investasi hanya tumbuh 5,33%. Angka itu lebih rendah daripada pertumbuhan kredit modal kerja, yang mencapai 8,38% dan kredit konsumsi, sebesar 11,36%. CEO Standard Chartered Bank Indonesia (Stanchart) Rino Donosepoetro mengatakan, Stanchart membidik kredit modal kerja karena jangka waktu yang lebih pendek. Bank yang berpusat di Inggris ini sedang mengurangi kredit jangka panjang, seperti kredit investasi, dalam portofolionya. Namun, potensi kredit investasi cukup besar, terutama di infrastruktur.
Kredit investasi tumbuh paling mini per Maret 2018
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Laju pertumbuhan kredit investasi paling kecil dibandingkan segmen kredit lain. Penyebabnya adalah perlambatan permintaan kredit investasi untuk proyek infrastruktur. Berdasarkan data uang beredar Bank Indonesia (BI) per Maret 2018, kredit investasi hanya tumbuh 5,33%. Angka itu lebih rendah daripada pertumbuhan kredit modal kerja, yang mencapai 8,38% dan kredit konsumsi, sebesar 11,36%. CEO Standard Chartered Bank Indonesia (Stanchart) Rino Donosepoetro mengatakan, Stanchart membidik kredit modal kerja karena jangka waktu yang lebih pendek. Bank yang berpusat di Inggris ini sedang mengurangi kredit jangka panjang, seperti kredit investasi, dalam portofolionya. Namun, potensi kredit investasi cukup besar, terutama di infrastruktur.