KONTAN.CO.ID - TOKYO. Kredit perbankan di Jepang naik 6,3% secara year on year (yoy) pada bulan Maret 2021. Berdasarkan data yang dirilis Bank of Japan (BOJ), kenaikan ini terjadi karena banyak restoran dan hotel yang mencari pinjaman perbankan untuk mengatasi masalah keuangan akibat pukulan dari pandemi Covid-19. Senin (12/4), data BOJ juga menunjukkan, deposito bank naik 9,9% yoy pada bulan Maret lalu karena masyarakat lebih memilih untuk terus menabung daripada menghabiskan dana yang dimilikinya di tengah ketidakpastian atas dampak pandemi. Pinjaman yang diberikan oleh empat kategori bank utama di Jepang, termasuk "shinkin" atau credit unions, mencapai rekor baru pada 579,995 triliun yen setara US$ 5,29 triliun.
Kredit perbankan di Jepang naik tipis berkat sektor jasa yang tertekan pandemi
KONTAN.CO.ID - TOKYO. Kredit perbankan di Jepang naik 6,3% secara year on year (yoy) pada bulan Maret 2021. Berdasarkan data yang dirilis Bank of Japan (BOJ), kenaikan ini terjadi karena banyak restoran dan hotel yang mencari pinjaman perbankan untuk mengatasi masalah keuangan akibat pukulan dari pandemi Covid-19. Senin (12/4), data BOJ juga menunjukkan, deposito bank naik 9,9% yoy pada bulan Maret lalu karena masyarakat lebih memilih untuk terus menabung daripada menghabiskan dana yang dimilikinya di tengah ketidakpastian atas dampak pandemi. Pinjaman yang diberikan oleh empat kategori bank utama di Jepang, termasuk "shinkin" atau credit unions, mencapai rekor baru pada 579,995 triliun yen setara US$ 5,29 triliun.