KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kredit Pintar mencat, total peminjam sejak berdiri tahun 2017 berjumlah lebih dari 7 juta nasabah. Sementara pertumbuhan pinjaman di Sumatera Utara (Sumut) di kuartal I 2024 sebesar 3,4%. Medan mencetak pertumbuhan 48,26% terhadap penyaluran pinjaman Kredit Pintar di Sumut. Kokko Cattaka, Head of Business Kredit Pintar melihat, kebutuhan pendanaan bagi para pelaku UMKM masih sangat tinggi. Namun, di sisi lain, mereka kerap kali terkendala pada akses permodalan. “Kami sebagai platform fintech lending berupaya agar dapat menyediakan solusi alternatif pendanaan bagi para pelaku UMKM. Sehingga usaha mereka bisa semakin berkembang serta berpeluang menyerap tenaga kerja lebih banyak lagi,” kata Kokko, dalam rilis yang diterima Kontan.co.id, Jumat (10/5). Hingga pertengahan kuartal II/2024 total akumulasi penyaluran pinjaman Kredit Pintar lebih dari Rp 43 Triliun. Sekitar separuh nasabah meminjam uang untuk kebutuhan modal usaha kecil atau pendidikan.
Kredit Pintar Mencatat, Pinjaman di Sumatera Utara Tumbuh 3,4% di Kuartal I 2024
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kredit Pintar mencat, total peminjam sejak berdiri tahun 2017 berjumlah lebih dari 7 juta nasabah. Sementara pertumbuhan pinjaman di Sumatera Utara (Sumut) di kuartal I 2024 sebesar 3,4%. Medan mencetak pertumbuhan 48,26% terhadap penyaluran pinjaman Kredit Pintar di Sumut. Kokko Cattaka, Head of Business Kredit Pintar melihat, kebutuhan pendanaan bagi para pelaku UMKM masih sangat tinggi. Namun, di sisi lain, mereka kerap kali terkendala pada akses permodalan. “Kami sebagai platform fintech lending berupaya agar dapat menyediakan solusi alternatif pendanaan bagi para pelaku UMKM. Sehingga usaha mereka bisa semakin berkembang serta berpeluang menyerap tenaga kerja lebih banyak lagi,” kata Kokko, dalam rilis yang diterima Kontan.co.id, Jumat (10/5). Hingga pertengahan kuartal II/2024 total akumulasi penyaluran pinjaman Kredit Pintar lebih dari Rp 43 Triliun. Sekitar separuh nasabah meminjam uang untuk kebutuhan modal usaha kecil atau pendidikan.
TAG: