KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kapal Republik Indonesia (KRI) RIGEL 933 berhasil temukan citra objek di dasar laut perairan Karawang dengan panjang lebih dari 20 meter. Namun, keberadaan objek di perairan Karawang yang terbilang cukup besar itu belum bisa dipastikan apakah itu termasuk bangkai pesawat nahas Lion Air JT 610 atau bukan. Maka dari itu, untuk mengecek dan memastikan objek tersebut, pihak Basarnas menurunkan alat sonar guna menangkap gambar lebih jelas di dasar Perairan Karawang. "Untuk mengecek, diturunkan Sonar untuk menangkap gambar objek tersebut," kata Dirops Pushidros AL Kolonel Haris Djokonugroho, Rabu (31/10). Selanjutnya, tim penyelam Dinas Penyelamatan Bawah Air (Dislambair) bersiap mengecek kembali ke dasar laut pada titik ditemukannya citra objek tersebut. Pada permukaan di mana titik lokasi berada, telah dilakukan penandaan untuk memudahkan tim menentukan penerjunan.
KRI Rigel 933 temukan objek sepanjang 20 meter di perairan karawang
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kapal Republik Indonesia (KRI) RIGEL 933 berhasil temukan citra objek di dasar laut perairan Karawang dengan panjang lebih dari 20 meter. Namun, keberadaan objek di perairan Karawang yang terbilang cukup besar itu belum bisa dipastikan apakah itu termasuk bangkai pesawat nahas Lion Air JT 610 atau bukan. Maka dari itu, untuk mengecek dan memastikan objek tersebut, pihak Basarnas menurunkan alat sonar guna menangkap gambar lebih jelas di dasar Perairan Karawang. "Untuk mengecek, diturunkan Sonar untuk menangkap gambar objek tersebut," kata Dirops Pushidros AL Kolonel Haris Djokonugroho, Rabu (31/10). Selanjutnya, tim penyelam Dinas Penyelamatan Bawah Air (Dislambair) bersiap mengecek kembali ke dasar laut pada titik ditemukannya citra objek tersebut. Pada permukaan di mana titik lokasi berada, telah dilakukan penandaan untuk memudahkan tim menentukan penerjunan.