JAKARTA. Puluhan ribu orang telah turun ke jalan-jalan di Spanyol, Portugal, dan Yunani menentang rencana penghematan anggaran dan kenaikan pajak yang diusung pemerintahnya masing-masing. Aksi yang kemudian ini berakhir dengan bentrokan antara demonstran dan aparat keamanan. Itu, tak cuma menimbulkan korban luka, tapi menggiring kekhawatiran pelaku di pasar keuangan. Suka atau tidak pemerintah negara-negara bermasalah di Uni Eropa harus sabar menghadapi kemarahan warganya sebagai konsekuensi kebijakan pengetatan anggaran. Meski pahit, aksi perlawanan masyarakat tersebut mesti ditelan bulat-bulat tanpa perlu menambah eskalasi konflik dengan pendekatan represif. Lagi pula, perlawanan ini adalah hal yang wajar. Sebab pemangkasan anggaran berarti pemotongan gaji pegawai dan pensiunan, serta hilangnya sebagian atau seluruh kemampuan warga untuk menjangkau akses layanan kesehatan. Jika ditambah kenaikan pajak, dengan penghasilan yang terus disunat masyarakat menjadi kian sulit mencukupi kebutuhan hidupnya. "Penghematan anggaran Yunani dan Spanyol memiliki kelemahan, sebab harus ada anggaran yang dikorbankan. Dalam wacana pengorbanan, artinya harus warga negara yang mengalami kerugian," kata analis Monex Investindo Futures, Daru Wibisono.
Krisis Uni Eropa di mata analis Indonesia
JAKARTA. Puluhan ribu orang telah turun ke jalan-jalan di Spanyol, Portugal, dan Yunani menentang rencana penghematan anggaran dan kenaikan pajak yang diusung pemerintahnya masing-masing. Aksi yang kemudian ini berakhir dengan bentrokan antara demonstran dan aparat keamanan. Itu, tak cuma menimbulkan korban luka, tapi menggiring kekhawatiran pelaku di pasar keuangan. Suka atau tidak pemerintah negara-negara bermasalah di Uni Eropa harus sabar menghadapi kemarahan warganya sebagai konsekuensi kebijakan pengetatan anggaran. Meski pahit, aksi perlawanan masyarakat tersebut mesti ditelan bulat-bulat tanpa perlu menambah eskalasi konflik dengan pendekatan represif. Lagi pula, perlawanan ini adalah hal yang wajar. Sebab pemangkasan anggaran berarti pemotongan gaji pegawai dan pensiunan, serta hilangnya sebagian atau seluruh kemampuan warga untuk menjangkau akses layanan kesehatan. Jika ditambah kenaikan pajak, dengan penghasilan yang terus disunat masyarakat menjadi kian sulit mencukupi kebutuhan hidupnya. "Penghematan anggaran Yunani dan Spanyol memiliki kelemahan, sebab harus ada anggaran yang dikorbankan. Dalam wacana pengorbanan, artinya harus warga negara yang mengalami kerugian," kata analis Monex Investindo Futures, Daru Wibisono.