JAKARTA. Peminat investasi di efek saham terus bertambah. PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) mencatat, transaksi di Efek saham mengalami kenaikan selama kuartal IV tahun lalu. Total nilai aset yang tercatat di sistem penyimpanan dan penyelesaian transaksi C-BEST pada periode Oktober-Desember mencapai Rp 3.198,07 triliun. Aset tersebut naik 1,55% atau Rp 48,7 triliun dari posisi kuartal III, yang tercatat Rp 3.149,34. Aset Efek saham tercatat mencapai Rp 2.891,73 triliun, atau sekitar 90% dari total aset. Kenaikan aset di Efek saham tercatat sebesar Rp 34,86 triliun.
KSEI: Aset efek saham mencapai Rp 2.891 T
JAKARTA. Peminat investasi di efek saham terus bertambah. PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) mencatat, transaksi di Efek saham mengalami kenaikan selama kuartal IV tahun lalu. Total nilai aset yang tercatat di sistem penyimpanan dan penyelesaian transaksi C-BEST pada periode Oktober-Desember mencapai Rp 3.198,07 triliun. Aset tersebut naik 1,55% atau Rp 48,7 triliun dari posisi kuartal III, yang tercatat Rp 3.149,34. Aset Efek saham tercatat mencapai Rp 2.891,73 triliun, atau sekitar 90% dari total aset. Kenaikan aset di Efek saham tercatat sebesar Rp 34,86 triliun.