Jakarta. Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto dan Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Rosan Perkasa Roeslani membahas tantangan dan strategi pengembangan industri nasional dalam tiga tahun kedepan. Airlangga mengatakan, salah satu tantangan yang akan dihadapi ialah minimnya sumber daya manusia yang berkualitas. "Sumber daya manusia untuk industri ini kompetensinya harus ditingkatkan," ujar Airlangga usai pertemuan dengan Kadin di Gedung Kementerian Perindustrian (Kemenperin), Kamis (18/8). Untuk itu Kemenperin akan memperbanyak pendidikan dan pelatihan untuk sumber daya manusia. "Salah satu yang kami dorong ialah vocational training di tingkat SMA SMK sampai D1 dan D2," jelas Airlangga.
Kualitas SDM jadi tantangan, ini solusi Kemenperin
Jakarta. Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto dan Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Rosan Perkasa Roeslani membahas tantangan dan strategi pengembangan industri nasional dalam tiga tahun kedepan. Airlangga mengatakan, salah satu tantangan yang akan dihadapi ialah minimnya sumber daya manusia yang berkualitas. "Sumber daya manusia untuk industri ini kompetensinya harus ditingkatkan," ujar Airlangga usai pertemuan dengan Kadin di Gedung Kementerian Perindustrian (Kemenperin), Kamis (18/8). Untuk itu Kemenperin akan memperbanyak pendidikan dan pelatihan untuk sumber daya manusia. "Salah satu yang kami dorong ialah vocational training di tingkat SMA SMK sampai D1 dan D2," jelas Airlangga.