Kuartal I-2014, ECII bangun lima gerai baru



JAKARTA. PT Electronic City Tbk menambah lima gerai baru sepanjang kuartal pertama tahun ini. Ini berarti, untuk memenuhi target sampai akhir tahun, Electronic City harus membangun 15 gerai anyar. Tahun lalu, emiten berkode saham ECII ini berhasil menambah 33 gerai dari target menambah sebanyak 30 gerai. Tahun ini, Electronic City sedikit mengerem ekspansi dengan hanya menambah 20 gerai baru.

"Banyak faktor dari pemilu dan kondisi makro ekonomi," ujar Fery Wiraatmadja, Commercial & Investor Relation Director PT Electronic City Tbk. Sampai saat ini, ECII memiliki 61 gerai yang tersebar di seluruh Indonesia. Tahun ini, ECII menganggarkan belanja modal atau capital expenditure (capex) sebesar Rp 400 miliar untuk pembukaan toko baru.

Diharapkan dengan pembukaan cabang baru, penjualan ECII tahun ini bisa tumbuh 35% sampai 50% dibandingkan tahun lalu. Guna mendongkrak penjualan, tahun ini, ECII akan memajang merek-merek yang sebelumnya tidak dijual di ECII. Beberapa merek baru tersebut di antaranya adalah ponsel Advan dan Evercoss.


Meski belum selesai diaudit, Fery yakin, penjualan ECII tahun lalu tumbuh dibandingkan tahun 2012. "Yang pasti di atas 40% karena kuartal ketiga kami sudah growth 39%," ungkap Fery.

Pada 2012, Electronic City meraup pendapatan sebesar Rp 976,65 miliar. Dengan asumsi pertumbuhan tersebut, ECII bisa mencetak penjualan sebesar Rp 1,37 triliun sepanjang tahun 2013. Sementara, laba bersih ECII pada tahun 2012 sebesar Rp 62,88 miliar. Dengan asumsi laba bersih 2013 bertumbuh 35% sampai 45% dari tahun sebelumnya, maka tahun lalu, perusahaan itu akan membukukan laba bersih sekitar Rp 84,88 miliar - Rp 91,17 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie