JAKARTA. PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA) masih akan membukukan rugi di kuartal I-2015. Hal ini karena kondisi pasar poultry yang masih melemah dan rupiah yang terdepresiasi 5% terhadap dollar Amerika Serikat (AS) sepanjang kuartal I-2015. Manajemen JPFA mengungkapkan, margin operasional segmen pakan ternak akan tetap datar secara year on year (yoy) di angka 10,5%. Franky Kumendong, analis UOB Kay Hian akhirnya menurunkan proyeksi margin operasional untuk segmen pakan ternak JPFA menjadi 13,3% - 14,5% di tahun 2015 - 2017. Sementara untuk tahun ini, margin operasional pakan ternak diperkirakan sebesar 15% - 16%, dibanding tahun 2014 yang mencapai 19%. "Kami memperkirakan JPFA akan membukukan margin lebih tinggi, mengikuti harga pakan ternak yang naik Rp 200 per kilogram (kg) atau 3% mulai kuartal II-2015," papar Franky dalam riset, Selasa (21/4).
Kuartal I 2015, Japfa diprediksi masih merugi
JAKARTA. PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA) masih akan membukukan rugi di kuartal I-2015. Hal ini karena kondisi pasar poultry yang masih melemah dan rupiah yang terdepresiasi 5% terhadap dollar Amerika Serikat (AS) sepanjang kuartal I-2015. Manajemen JPFA mengungkapkan, margin operasional segmen pakan ternak akan tetap datar secara year on year (yoy) di angka 10,5%. Franky Kumendong, analis UOB Kay Hian akhirnya menurunkan proyeksi margin operasional untuk segmen pakan ternak JPFA menjadi 13,3% - 14,5% di tahun 2015 - 2017. Sementara untuk tahun ini, margin operasional pakan ternak diperkirakan sebesar 15% - 16%, dibanding tahun 2014 yang mencapai 19%. "Kami memperkirakan JPFA akan membukukan margin lebih tinggi, mengikuti harga pakan ternak yang naik Rp 200 per kilogram (kg) atau 3% mulai kuartal II-2015," papar Franky dalam riset, Selasa (21/4).