KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pertamina (Persero) mencatat kinerja hulu yang positif pada triwulan pertama 2018. Produksi migas setara minyak sepanjang Januari-Maret 2018 tercatat sebesar 923.000 Barrel of Equivalent Per Day (BOEPD). Produksi ini terdiri dari minyak 386.000 barel per hari (bph) yang naik 14% ketimbang triwulan pertama 2017 yang terealisasi 337.000. Sedangkan produksi gas melonjak 55% menjadi 3.115 juta kaki kubik per hari (MMSCFD) dibanding periode yang sama tahun lalu 2.007 MMSCFD. Direktur Hulu PT Pertamina (Persero) Syamsu Alam menjelaskan, pencapaian kinerja hulu yang positif tersebut merupakan kerja keras seluruh insan Pertamina dalam upaya meningkatkan produksi. "Pertamina mencatat kinerja hulu yang menggembirakan sepanjang triwulan pertama tahun ini," katanya, Senin (28/5).
Kuartal I 2018, Kinerja hulu migas Pertamina moncer
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pertamina (Persero) mencatat kinerja hulu yang positif pada triwulan pertama 2018. Produksi migas setara minyak sepanjang Januari-Maret 2018 tercatat sebesar 923.000 Barrel of Equivalent Per Day (BOEPD). Produksi ini terdiri dari minyak 386.000 barel per hari (bph) yang naik 14% ketimbang triwulan pertama 2017 yang terealisasi 337.000. Sedangkan produksi gas melonjak 55% menjadi 3.115 juta kaki kubik per hari (MMSCFD) dibanding periode yang sama tahun lalu 2.007 MMSCFD. Direktur Hulu PT Pertamina (Persero) Syamsu Alam menjelaskan, pencapaian kinerja hulu yang positif tersebut merupakan kerja keras seluruh insan Pertamina dalam upaya meningkatkan produksi. "Pertamina mencatat kinerja hulu yang menggembirakan sepanjang triwulan pertama tahun ini," katanya, Senin (28/5).