KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Mitra International Resources Tbk (MIRA) mencatatkan pendapatan Rp 30,40 miliar, pada kuartal I-2018, naik 12% dibandingkan dengan periode yang sama di tahun 2017 yang sebesar Rp 26,89 miliar. Direktur PT Mitra International Resources Tbk Inu Dewanto Koentjaraningrat menjelaskan fenomena positif yang diraih perusahaan di awal tahun merupakan hal yang sedikit unik. “Biasanya tiga bulan pertama itu sulit karena belum banyak proyek,” katanya Jumat (11/5). Bisnis transportasi logistik masih menjadi pendapatan utama perusahaan dengan kontribusi sekitar 90% dari total pendapatan. Nah, 90% penyumbang terbesar pada transportasi logistik berasal dari segmen angkutan semen. Perusahaan semen yang jadi mitra MIRA yakni Semen Holcim, Indocement pada produk Tiga Roda, dan Semen Bima.
Kuartal I-2018, pendapatan Mitra International Resources naik 12%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Mitra International Resources Tbk (MIRA) mencatatkan pendapatan Rp 30,40 miliar, pada kuartal I-2018, naik 12% dibandingkan dengan periode yang sama di tahun 2017 yang sebesar Rp 26,89 miliar. Direktur PT Mitra International Resources Tbk Inu Dewanto Koentjaraningrat menjelaskan fenomena positif yang diraih perusahaan di awal tahun merupakan hal yang sedikit unik. “Biasanya tiga bulan pertama itu sulit karena belum banyak proyek,” katanya Jumat (11/5). Bisnis transportasi logistik masih menjadi pendapatan utama perusahaan dengan kontribusi sekitar 90% dari total pendapatan. Nah, 90% penyumbang terbesar pada transportasi logistik berasal dari segmen angkutan semen. Perusahaan semen yang jadi mitra MIRA yakni Semen Holcim, Indocement pada produk Tiga Roda, dan Semen Bima.