KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan perakit ponsel pintar iPhone, Pegatron telah memilih Indonesia sebagai pabrik manufaktur pertamanya yang berada di luar China. Pemindahan ini dipicu oleh ketegangan perang dagang Amerika Serikat (AS)-China. Pabrikan elektronik yang semula berbasis di Taiwan ini sedang mempersiapkan untuk mengalihkan produksi produk non-iPhone yang terkena tarif AS atas ekspor China ke sebuah pabrik yang disewa di Batam, Indonesia dalam enam bulan ke depan. Seperti yang dikutip dari Nikkei Asia Rabu, (5/12) lalu, sumber informasi yang mengetahui detil pemindahan ini menjabarkan bahwa pendapatan perusahaan dari produk ponsel pintar dan produk lainnya mencapai US$ 1 miliar setiap tahunnya. "Investasi akan mulai dalam bulan ini, dengan produksi penuh diharapkan pada pertengahan 2019," kata orang itu.
Kuartal I-2019, perusahaan perakit Iphone asal China bakal pindahkan pabrik ke Batam
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan perakit ponsel pintar iPhone, Pegatron telah memilih Indonesia sebagai pabrik manufaktur pertamanya yang berada di luar China. Pemindahan ini dipicu oleh ketegangan perang dagang Amerika Serikat (AS)-China. Pabrikan elektronik yang semula berbasis di Taiwan ini sedang mempersiapkan untuk mengalihkan produksi produk non-iPhone yang terkena tarif AS atas ekspor China ke sebuah pabrik yang disewa di Batam, Indonesia dalam enam bulan ke depan. Seperti yang dikutip dari Nikkei Asia Rabu, (5/12) lalu, sumber informasi yang mengetahui detil pemindahan ini menjabarkan bahwa pendapatan perusahaan dari produk ponsel pintar dan produk lainnya mencapai US$ 1 miliar setiap tahunnya. "Investasi akan mulai dalam bulan ini, dengan produksi penuh diharapkan pada pertengahan 2019," kata orang itu.