JAKARTA. Sepanjang kuartal I kemarin, kinerja PT Adhi Karya Tbk masih belum menunjukkan hasil yang menggembirakan. Perusahaan pelat merah itu tercatat baru mengantongi kontrak baru sebesar Rp 2,5 triliun. Nilai tersebut hanya menyumbang sekitar 16,45% dari target yang dikejarnya sepanjang tahun 2015. "Realisasi kontrak baru tersebut diraih melalui perolehan beberapa proyek yang mayoritas berasal dari lini konstruksi sekitar 89%," kata Ki Syahgolang Permata, Sekretaris Perusahaan PT Adhi Karya Tbk dalam keterbukaan informasinya, Juma (10/4). Menurutnya, beberapa proyek yang telah dikantonginya tersebut adalah proyek paket I jalan tol Balikpapan-Samarinda senilai Rp 288,8 miliar, proyek kawasan industri bintoro sayung senilai Rp 100 miliar dan proyek pembangunan PTTU Banjarmasing Facility senilai Rp 86,8 miliar.
Kuartal I, Adhi Karya kantongi kontrak Rp 2,5 T
JAKARTA. Sepanjang kuartal I kemarin, kinerja PT Adhi Karya Tbk masih belum menunjukkan hasil yang menggembirakan. Perusahaan pelat merah itu tercatat baru mengantongi kontrak baru sebesar Rp 2,5 triliun. Nilai tersebut hanya menyumbang sekitar 16,45% dari target yang dikejarnya sepanjang tahun 2015. "Realisasi kontrak baru tersebut diraih melalui perolehan beberapa proyek yang mayoritas berasal dari lini konstruksi sekitar 89%," kata Ki Syahgolang Permata, Sekretaris Perusahaan PT Adhi Karya Tbk dalam keterbukaan informasinya, Juma (10/4). Menurutnya, beberapa proyek yang telah dikantonginya tersebut adalah proyek paket I jalan tol Balikpapan-Samarinda senilai Rp 288,8 miliar, proyek kawasan industri bintoro sayung senilai Rp 100 miliar dan proyek pembangunan PTTU Banjarmasing Facility senilai Rp 86,8 miliar.