Kuartal I, Sony Keluarkan Dana Lobi US$ 730.000



WASHINGTON. Dua anak usaha Sony Corp's di Amerika Serikat (AS), Sony Music Entertainment dan Sony Electronics Inc. menghabiskan US$ 730.000 sebagai dana lobi ke pemerintah federal AS, terkait isu pembajakan digital dan isu lainnya.

Angka ini masih lebih kecil dari dana lobi Sony setahun lalu yang sebesar US$ 740.000. Meski begitu, jika dibandingkan dana lobi di kuartal keempat tahun lalu yang sebesar US$ 570.000, masih lebih tinggi.

Menurut laporan Sekretaris kabinet, sepanjang Januari hingga Maret 2010, Sony telah melakukan lobi ke kongres, Komisi Komunikasi Federal, kantor kepresidenan hingga lembaga-lembaga lainnya.


Joel Wiginton, mantan asisten urusan legal Presiden Clinton, dan penasehat senator Russel Feingold dan Dick Durbin adalah salah satu pelobi Sony. Selain Wiginton, James Morgan, mantan pegawai Kantor Kehakiman juga termasuk diantaranya.

Editor: Uji Agung Santosa