KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Garuda Metalindo Tbk melaporkan hasil kuartal III 2024 sejalan tren pertumbuhan industri. Emiten berkode saham BOLT ini mencatatkan pendapatan Rp 404,3 miliar, meningkat 19,6% kuartalan (qoq) dan 10,4% secara tahunan (yoy). Pendorong kenaikan itu adalah volume penjualan lebih tinggi di segmen roda dua dan roda empat. Kontributor pendapatan terbesar, segmen suku cadang motor, tumbuh sebesar 20,3% qoq dan 12,5% yoy. Ini di atas produksi industri yang tumbuh sebesar 12,7% qoq dan 3,8% yoy. Menandakan keberhasilannya memperluas pangsa pasar. Segmen suku cadang mobil juga menunjukkan pertumbuhan yang sejalan dengan industri, karena pesanan telah masuk lebih awal pada kuartal II 2024. Perusahaan menekankan upaya ekspansi pasar. "Ke depan, kami memperkirakan penjualan dan produksi di pasar roda dua dan empat menunjukkan pertumbuhan yoy, meskipun mungkin sedikit lebih rendah secara qoq karena faktor musiman," tulis BOLT, dalam rilis yang diterima Kontan, Selasa (5/11).
Kuartal III 2024, BOLT Mencetak Pendapatan Rp 404,3 Miliar, Tumbuh 19,6%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Garuda Metalindo Tbk melaporkan hasil kuartal III 2024 sejalan tren pertumbuhan industri. Emiten berkode saham BOLT ini mencatatkan pendapatan Rp 404,3 miliar, meningkat 19,6% kuartalan (qoq) dan 10,4% secara tahunan (yoy). Pendorong kenaikan itu adalah volume penjualan lebih tinggi di segmen roda dua dan roda empat. Kontributor pendapatan terbesar, segmen suku cadang motor, tumbuh sebesar 20,3% qoq dan 12,5% yoy. Ini di atas produksi industri yang tumbuh sebesar 12,7% qoq dan 3,8% yoy. Menandakan keberhasilannya memperluas pangsa pasar. Segmen suku cadang mobil juga menunjukkan pertumbuhan yang sejalan dengan industri, karena pesanan telah masuk lebih awal pada kuartal II 2024. Perusahaan menekankan upaya ekspansi pasar. "Ke depan, kami memperkirakan penjualan dan produksi di pasar roda dua dan empat menunjukkan pertumbuhan yoy, meskipun mungkin sedikit lebih rendah secara qoq karena faktor musiman," tulis BOLT, dalam rilis yang diterima Kontan, Selasa (5/11).