KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan migas Kuwait, KUFPEC melalui Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) KUFPEC Indonesia menemukan cadangan migas baru di Natuna. Adapun, kepastian ini diperoleh pasca drill stem test yang dilakukan di sumur eksplorasi sumur eksplorasi Anambas-2X di Blok Anambas, Laut Natuna, lepas pantai Indonesia. Blok tersebut dioperasikan oleh KUFPEC Indonesia (Anambas) B.V. (KUFPEC Indonesia), dengan KUFPEC Indonesia memegang seluruh 100% hak partisipasi. Sebelumnya, KUFPEC melakukan lima drill stem test di Gabus Bawah, Intra Keras, dan Formasi Arang. Pengujian ini menghasilkan laju aliran gabungan yang stabil sebesar 40 juta kaki kubik gas (MMscfd) gas alam dan 1.240 stb/d kondensat. Hasil dari program pendalaman sumur juga memberikan sisi positif dari tujuan awal sumur dan mengidentifikasi potensi peluang eksplorasi lebih lanjut di formasi yang lebih dalam.
KUFPEC Temukan Cadangan Migas Baru di Natuna
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan migas Kuwait, KUFPEC melalui Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) KUFPEC Indonesia menemukan cadangan migas baru di Natuna. Adapun, kepastian ini diperoleh pasca drill stem test yang dilakukan di sumur eksplorasi sumur eksplorasi Anambas-2X di Blok Anambas, Laut Natuna, lepas pantai Indonesia. Blok tersebut dioperasikan oleh KUFPEC Indonesia (Anambas) B.V. (KUFPEC Indonesia), dengan KUFPEC Indonesia memegang seluruh 100% hak partisipasi. Sebelumnya, KUFPEC melakukan lima drill stem test di Gabus Bawah, Intra Keras, dan Formasi Arang. Pengujian ini menghasilkan laju aliran gabungan yang stabil sebesar 40 juta kaki kubik gas (MMscfd) gas alam dan 1.240 stb/d kondensat. Hasil dari program pendalaman sumur juga memberikan sisi positif dari tujuan awal sumur dan mengidentifikasi potensi peluang eksplorasi lebih lanjut di formasi yang lebih dalam.