​Kumpulan Quotes Sumpah Pemuda dari Pahlawan 28 Oktober 2023 yang Penuh Semangat!



KONTAN.CO.ID - Hari Sumpah Pemuda diperingati setiap 28 Oktober. Quotes Sumpah Pemuda dari pahlawan pun bisa diunggah di media sosial untuk merayakan momen tersebut.

Tema Sumpah Pemuda 2023 adalah "Bersama Majukan Indonesia". Sumpah Pemuda adalah suatu ikrar pemuda-pemudi Indonesia yang mengaku bertumpah darah satu, tanah Indonesia, mengaku berbangsa satu, bangsa Indonesia, dan menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia. 

Dirangkum dari laman Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, ikrar Sumpah Pemuda adalah hasil putusan Kerapatan Pemoeda-Pemoedi atau Kongres Pemuda II yang digelar pada 27-28 Oktober 1928. 


Nah, kita bisa mengunggah quotes Sumpah Pemuda dari pahlawan di media sosial untuk mengingatkan kita akan momen tersebut. 

Apalagi ada banyak pilihan quotes Sumpah Pemuda dari pahlawan penuh semangat yang bisa diunggah di media sosial. 

Lantas, seperti apa contoh quotes Sumpah Pemuda dari pahlawan? 

Baca Juga: 44 Twibbon Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2023, Yuk Unggah di Media Sosial!

Quotes Sumpah Pemuda dari pahlawan

Berikut kumpulan quotes Sumpah Pemuda dari pahlawan seperti dirangkum dari laman Gramedia: 

1. “Seribu orang tua bisa bermimpi, satu orang pemuda bisa mengubah dunia.”– Bung Karno

2. “Berikan aku 1000 orang tua niscaya akan kucabut semeru dari akarnya. Berikan aku 1 pemuda niscaya akan kuguncangkan dunia.” – Bung Karno.

3. “Kita jangan pernah mewarisi abunya sumpah pemuda, tetapi kita harus mewarisi apinya sumpah pemuda.” – Bung Karno

4. “Penjagaan terbaik bagi generasi muda adalah contoh yang baik bagi generasi tua.” – Cut Nyak Dien

Baca Juga: Sejarah Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 1928 dan Isi Teksnya

5. "Anak muda boleh pandai beretorika, tapi juga harus sadar untuk mewujudkan kemakmuran dan kesejahteraan rakyat yang menjadi cita-cita.” – Sutan Syahrir

6. “Jika orang lain bisa, saya juga bisa, mengapa pemuda-pemudi kita tidak bisa, jika memang mau berjuang.” – Abdul Muis

7. "Perjuanganku lebih mudah karena mengusir penjajah, tapi perjuanganmu akan lebih sulit karena melawan bangsamu sendiri." - Ir Sukarno

8. "Ikrarkanlah ikrar sumpah pemuda dengan hati dan anggota badan yang akan menjadi bukti dan raihlah kemerdekaan Indonesia yang sejati." - Ir Sukarno

9. "Pattimura-Pattimura tua boleh dihancurkan, tetapi kelak Pattimura-Pattimura muda akan bangkit- Kapitan Pattimura."

10. "Jika kalian ingin menjadi pemimpin besar, menulislah seperti wartawan dan bicaralah seperti orator" - Hos Tjokrominoto

Baca Juga: Sejarah Singkat Sumpah Pemuda dan Isi Sumpah Pemuda, Diperingati Pada 28 Oktober

11. “Apapun yang membuatmu takut, hadapilah dengan berani.” – Sutan Syahrir

12. “Hidup yang tidak dipertaruhkan tidak akan pernah dimenangkan.” – Sutan Syahrir

13. “Jangan pernah menyerah jika kamu masih ingin mencoba. Jangan biarkan penyesalan datang karena kamu selangkah lagi untuk menang.” – R.A Kartini

14. “Kurang cerdas dapat diperbaiki dengan belajar. Kurang cakap dapat dihilangkan dengan pengalaman. Namun tidak jujur itu sulit diperbaiki.” – Bung Hatta

15. “Biarlah pengalaman masa lalu kita menjadi tonggak petunjuk dan bukan tonggak yang membelenggu kita.”– Bung Hatta

Baca Juga: ​Pencipta Lagu Indonesia Raya adalah W.R. Supratman, Ini Biografinya

16. “Untuk mencapai sesuatu, harus diperjuangkan dulu. Seperti mengambil buah kelapa, dan tidak menunggu saja seperti jatuh durian yang telah masak.” – Mohammad Natsir

17. Jangan memperbanyak lawan, tetapi perbanyaklah kawan - Bung Tomo

Demikian kumpulan quotes Sumpah Pemuda dari pahlawan yang penuh semangat dan dapat diunggah di media sosial. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News