Ucapan Hari Anti Korupsi - Hari Anti Korupsi Sedunia atau HAKORDIA tahun 2023 diperingati pada Sabtu, 9 Desember 2023. Ucapan Hari Anti Korupsi Sedunia 2023 bisa diunggah di media sosial untuk mengkampanyekan kesadaran anti korupsi di masyarakat. Tema Hari Anti Korupsi Sedunia 2023 adalah "
Sinergi Berantas Korupsi untuk Indonesia Maju". Peringatan ini diinisasi oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk menambahkan kesadaran akan dampak buruk dari praktik korupsi. Pasalnya, menurut Sekretaris Jenderal PBB Kofi Annan waktu itu, praktik korupsi sangat melukai perasaan kaum miskin.
Korupsi menjadi penyebab utama memburuknya perekonomian suatu bangsa, dan menjadi penghalang upaya mengurangi kemiskinan dan pembangunan. Ucapan Hari Anti Korupsi Sedunia 2023 pun bisa diunggah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap bahaya korupsi. Lantas, seperti apa contoh ucapan Hari Anti Korupsi Sedunia 2023?
Baca Juga: Tema dan Twibbon Hari Antikorupsi Sedunia 9 Desember 2023, Yuk Ramaikan di Sosmed! Ucapan Hari Antikorupsi Sedunia 2023
Berikut kumpulan ucapan Hari Antikorupsi Sedunia 2023: 1. Selamat Hari Antikorupsi Sedunia 2023. Korupsi terbukti bukan hanya merugikan diri sendiri dan keluarga, tetapi juga masyarakat dan negara. Mari, bersatu-padu membangun budaya antikorupsi! 2. Korupsi adalah kejahatan luar biasa yang harus diberantas bersama. Seluruh elemen bangsa harus menghadapi tindakan korupsi dengan cara yang yang luar biasa. Selamat Hari Antikorupsi Sedunia 2023. 3. Melalui Peringatan Hari Antikorupsi Sedunia Tahun 2023, mari bersama-sama kita menyatukan tekad dan semangat dalam membangun budaya antikorupsi. 4. Mari kita bersatu padu untuk membangun budaya antikorupsi. Mulai dari hal sederhana, mulai dari diri kita sendiri. Selamat Hari Antikorupsi Sedunia 2023.
Baca Juga: 35 Twibbon Hari Antikorupsi Sedunia 2023 yang Diperingati Setiap 9 Desember 5. "Berani melakukan perubahan dan melawan korupsi adalah sesuatu yang membuat kita lebih dihargai." - Sri Mulyani. Selamat Hari Antikorupsi Sedunia Tahun 2023! 6. Selamat Hari Antikorupsi Sedunia 2023. "Di negeri yang penuh muslihat, korupsi seolah jadi perkara lumrah. Perburuan menjadi paling kaya, menjadi hobi para abdi negara," Najwa Shihab. 7. Selamat Hari Antikorupsi Sedunia 2023. Ayo kita tingkatkan integritas dan kesadaran untuk menjauhi perilaku korupsi, kolusi, dan nepotisme dalam mendukung dan bersatu padu membangun budaya antikorupsi. 8. Ayo satu padu bangun budaya antikorupsi. Ayo kita mulai dari diri kita sendiri! Selamat Hari Antikorupsi Sedunia 2023. 9. Korupsi adalah sebuah tindakan yang sangat merugikan. Kecil atau besar, jangan biarkan korupsi terus marajalela. Selamat Hari Antikorupsi Sedunia 2023.
Baca Juga: KPK Segel Ruang Anggota BPK Pius Lustrilanang, Ini Profil Mantan Politisi Gerindra 10. Bersama-sama kita berjuang melawan korupsi, karena kejujuran adalah fondasi kemajuan. Selamat Hari Antikorupsi Sedunia 2023. 11. Selamat Hari Antikorupsi Sedunia 2023. Mari kita berantas korupsi dengan tidak menjadikannya sebagai budaya, memperbaiki sistem, dan memberantas tanpa pandang bulu. 12. Selamat Hari Antikorupsi Sedunia 2023. Mari bangun kesadaran semua elemen bangsa untuk budayakan antikorupsi. 13. Selamat Hari Antikorupsi Sedunia 2023. Bersama sosialisasikan nilai-nilai antikorupsi untuk mewujudkan birokrasi yang jujur, bersih, dan akuntabel untuk Indonesia Maju!
Baca Juga: Bos Perusahaan Teknologi China DouYu Menghilang 3 Pekan, Ini Rumor yang Beredar 14. Mari bangun Indonesia bersih dan bebas dari korupsi melalui pendidikan yang bermutu dan berkeadilan. Selamat Hari Antikorupsi Sedunia 2023. 15. Selamat Hari Antikorupsi Sedunia 2023. Katakan tidak untuk korupsi. Mari tanamkan perilaku jujur untuk wujudkan Indonesia pulih dan bersatu berantas korupsi. Demikian penjelasan mengenai kumpulan ucapan Hari Antikorupsi Sedunia 2023. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News