KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Banten. Jokowi bertolak dari helipad Monumen Nasional, Jakarta menggunakan helikopter Super Puma TNI AU. Jokowi bertolak sekitar pukul 12.50 WIB. Kepala Negara Republik Indonesia itu diagendakan akan meresmikan Bendungan Sindang Heula di Serang, Banten. Pembangunan bendungan tersebut telah dilakukan sejak 2015 lalu. Bendungan Sindang Heula memiliki luas 131 hektare (ha). Bendungan itu dibangun dengan menggunakan anggaran yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) murni sebesar Rp 427 miliar.
Kunjungan kerja ke Banten, Jokowi meresmikan Bendungan Sindang Heula
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Banten. Jokowi bertolak dari helipad Monumen Nasional, Jakarta menggunakan helikopter Super Puma TNI AU. Jokowi bertolak sekitar pukul 12.50 WIB. Kepala Negara Republik Indonesia itu diagendakan akan meresmikan Bendungan Sindang Heula di Serang, Banten. Pembangunan bendungan tersebut telah dilakukan sejak 2015 lalu. Bendungan Sindang Heula memiliki luas 131 hektare (ha). Bendungan itu dibangun dengan menggunakan anggaran yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) murni sebesar Rp 427 miliar.