Kunjungan Kerja ke China, Ini yang Dilakukan Menhan Prabowo



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Pertahanan Prabowo Subianto melakukan kunjungan kerja ke China pada pekan ini. 

Dalam kunjungan kerja tersebut, Prabowo bertemu Presiden China Xi Jinping pada Senin (1/4). Kemudian, Prabowo bertemu Perdana Menteri China Li Qiang dan Menteri Pertahanan China Admiral Dong Jun pada Selasa (2/4).

Juru Bicara Menteri Pertahanan Dahnil Anzar Simanjuntak mengatakan, kunjungan kerja Prabowo ke China dalam rangka menyampaikan langsung pesan dan salam Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait memperkuat hubungan strategis Indonesia dan Cina. 


"Yang jelas menyampaikan komitmen Indonesia untuk terus menjaga perdamaian dunia dan stabilitas di kawasan," ujar Dahnil saat dikonfirmasi Kontan, Rabu (3/4).

Dalam pertemuan dengan Presiden China, Menhan Prabowo berharap dapat terus mengimplementasikan secara progresif terkait rencana aksi penguatan kemitraan strategis komprehensif antara Indonesia dan China.

Terkait kerja sama pertahanan, Prabowo memandang China adalah salah satu mitra kunci dalam memastikan perdamaian dan stabilitas kawasan.

Baca Juga: Setelah Temui Presiden Xi Jinping, Prabowo ke Jepang Temui PM Fumio Kishida

Melalui pertemuan kedua negara, Menhan berharap dapat menggali potensi dan peluang kerja sama Indonesia dan China.

"Termasuk peningkatan kerja sama industri pertahanan dan dialog produktif, serta kerja sama antar matra," ujar Prabowo.

Sementara itu, dalam pertemuan, Presiden Xi Jinping menyatakan komitmen China untuk meningkatkan kerja sama strategis komprehensif dengan Indonesia. 

Hal ini menunjukkan keinginan China untuk memperkuat hubungan bilateral dengan Indonesia dalam berbagai bidang, termasuk pertahanan, ekonomi, dan keamanan.

Xi Jinping juga menegaskan bahwa China siap untuk memberikan kontribusi positif dalam menjaga perdamaian dan stabilitas regional serta global. Presiden Xi menekankan pentingnya kerja sama antara China dan Indonesia dalam menjaga keamanan maritim di wilayah Asia Tenggara.

Tidak hanya itu, China juga menyatakan kesiapannya untuk memperdalam kerja sama maritim dengan Indonesia, sebagai langkah untuk memperkuat hubungan kedua negara di bidang kelautan. 

Selain itu, China juga berkomitmen untuk membantu negara-negara ASEAN dalam upaya pengentasan kemiskinan, menunjukkan peran aktif China dalam mendukung pembangunan dan kesejahteraan di kawasan Asia Tenggara.

Perdana Menteri China Li Qiang mengatakan, China siap memperkuat komunikasi dan kerja sama dengan Indonesia secara multilateral. Seperti melalui PBB dan mekanisme kerja sama Asia Timur, untuk bersama-sama menjaga kepentingan negara-negara berkembang yang lebih baik.

Baca Juga: Prabowo: China Adalah Salah Satu Mitra Kunci dalam Memastikan Perdamaian Kawasan

Li Qiang juga mempertegas siap bekerja sama dengan Indonesia untuk menjaga rasa saling percaya dan memperdalam kerja sama secara menyeluruh yang saling menguntungkan dan bermanfaat bagi kedua negara.

Sementara itu, Menteri Pertahanan China Admiral Dong Jun mengatakan, militer China bersedia bekerja sama dengan militer Indonesia untuk mengkonsolidasikan kepercayaan strategis mereka, mempromosikan latihan dan pelatihan bersama.

Serta meningkatkan pertukaran personel untuk membawa kerja sama praktis mereka ke tingkat yang baru.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Khomarul Hidayat