Jakarta. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat jumlah kedatangan wisatawan mancanegara ke Indonesia sepanjang Januari-Juni 2016 sebanyak 5,29 juta orang. Jumlah itu meningkat dibandingkan pada periode yang sama tahun lalu hanya 5 juta kunjungan. Kepala BPS Suryamin mengatakan, kunjungan tertinggi terjadi di pintu masuk Bandara Bandara Ngurah Rai, Denpasar dan Soekarno-Hatta, Jakarta. Jumlah di kedua pintu masuk itu masing-masing sebanyak 2,23 juta dan 1,04 juta kunjungan. Sementara, untuk total kunjungan wisatawan mancanegara reguler di 19 pintu masuk tercatat 4,70 juta kunjungan. Sedangkan untuk kunjungan yang datang dari luar pintu masuk mencapai 403.385 kunjungan saja.
Kunjungan turis asing naik, Bali masih idola
Jakarta. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat jumlah kedatangan wisatawan mancanegara ke Indonesia sepanjang Januari-Juni 2016 sebanyak 5,29 juta orang. Jumlah itu meningkat dibandingkan pada periode yang sama tahun lalu hanya 5 juta kunjungan. Kepala BPS Suryamin mengatakan, kunjungan tertinggi terjadi di pintu masuk Bandara Bandara Ngurah Rai, Denpasar dan Soekarno-Hatta, Jakarta. Jumlah di kedua pintu masuk itu masing-masing sebanyak 2,23 juta dan 1,04 juta kunjungan. Sementara, untuk total kunjungan wisatawan mancanegara reguler di 19 pintu masuk tercatat 4,70 juta kunjungan. Sedangkan untuk kunjungan yang datang dari luar pintu masuk mencapai 403.385 kunjungan saja.