KONTAN.CO.ID - MOSKOW. Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov memulai kunjungan ke China pada Senin (22/3/2021). Dalam kunjungannya, dia menyerukan kepada Moskow dan Beijing untuk mengurangi ketergantungan mereka pada dollar AS dan sistem pembayaran Barat untuk mendorong kembali apa yang disebutnya sebagai agenda ideologis Barat. Reuters memberitakan, Lavrov, dalam kunjungan dua hari ke China, diperkirakan akan mengadakan pembicaraan dengan mitranya dari China pada saat hubungan kedua negara dengan pemerintahan Presiden AS Joe Biden sedang tegang. Seperti yang diketahui, pejabat AS dan China pada hari Jumat mengatakan apa yang disebut Washington sebagai pembicaraan "keras dan langsung" di Alaska. Sementara duta besar Rusia tiba kembali di Moskow pada hari Minggu untuk berkonsultasi setelah Biden mengatakan dia yakin Presiden Vladimir Putin adalah seorang pembunuh.
Kunjungi China, diplomat top Rusia serukan untuk mengurangi penggunaan dollar AS
KONTAN.CO.ID - MOSKOW. Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov memulai kunjungan ke China pada Senin (22/3/2021). Dalam kunjungannya, dia menyerukan kepada Moskow dan Beijing untuk mengurangi ketergantungan mereka pada dollar AS dan sistem pembayaran Barat untuk mendorong kembali apa yang disebutnya sebagai agenda ideologis Barat. Reuters memberitakan, Lavrov, dalam kunjungan dua hari ke China, diperkirakan akan mengadakan pembicaraan dengan mitranya dari China pada saat hubungan kedua negara dengan pemerintahan Presiden AS Joe Biden sedang tegang. Seperti yang diketahui, pejabat AS dan China pada hari Jumat mengatakan apa yang disebut Washington sebagai pembicaraan "keras dan langsung" di Alaska. Sementara duta besar Rusia tiba kembali di Moskow pada hari Minggu untuk berkonsultasi setelah Biden mengatakan dia yakin Presiden Vladimir Putin adalah seorang pembunuh.