KONTAN.CO.ID - TOKYO. Sejumlah negara di Asia telah bersepakat untuk mempertimbangkan mata uang yuan dan yen dalam currency swap untuk mengurangi ketergantungan pada dolar Amerika di tengah upaya untuk menghadapi potensi krisis keuangan. Dikutip Reuters dari Nikkei, kesepakatan dalam penambahan mata uang lokal ke dalam currency swap atau yang dikenal sebagai inisiatif Chiang Mai ini disepakati oleh sejumlah menteri keuangan dan gubernur bank sentral dari negara ASEAN ditambah Jepang, China, Korea Selatan. Langkah seperti ini diyakini akan membantu mengurangi kekhawatiran dari sejumlah negara Asia atas ketergantungan pengaturan swap pada dolar. Hal ini juga akan membangun penyangga yang lebih kuat untuk pertumbuhan ekonomi baru di kawasan ini, yang rentan terhadap gejolak pasar yang disebabkan oleh pergeseran kebijakan moneter AS dan bank sentral utama lainnya.
Kurangi ketergantungan dolar, ASEAN+3 pertimbangkan yuan dan yen dalam kebijakan swap
KONTAN.CO.ID - TOKYO. Sejumlah negara di Asia telah bersepakat untuk mempertimbangkan mata uang yuan dan yen dalam currency swap untuk mengurangi ketergantungan pada dolar Amerika di tengah upaya untuk menghadapi potensi krisis keuangan. Dikutip Reuters dari Nikkei, kesepakatan dalam penambahan mata uang lokal ke dalam currency swap atau yang dikenal sebagai inisiatif Chiang Mai ini disepakati oleh sejumlah menteri keuangan dan gubernur bank sentral dari negara ASEAN ditambah Jepang, China, Korea Selatan. Langkah seperti ini diyakini akan membantu mengurangi kekhawatiran dari sejumlah negara Asia atas ketergantungan pengaturan swap pada dolar. Hal ini juga akan membangun penyangga yang lebih kuat untuk pertumbuhan ekonomi baru di kawasan ini, yang rentan terhadap gejolak pasar yang disebabkan oleh pergeseran kebijakan moneter AS dan bank sentral utama lainnya.