KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) berpotensi lanjut melemah pada perdagangan Kamis (21/9). Direktur PT Laba Forexindo Berjangka Ibrahim Assuaibi mengatakan, keputusan The Fed dalam pertemuan Federal Open Market Committee (FOMC) yang diumumkan malam ini akan menjadi sentimen yang memengaruhi pergerakan rupiah. Bank sentral AS diperkirakan akan mempertahankan suku bunganya. Namun dengan harga energi yang kembali naik dan data ekonomi yang cenderung menunjukkan perekonomian yang tangguh, Ketua Fed Jerome Powell kemungkinan akan tetap membuka opsi kenaikan suku bunga lagi sebelum akhir tahun.
Kurs Rupiah Bepotensi Lanjut Melemah pada Kamis (21/9)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) berpotensi lanjut melemah pada perdagangan Kamis (21/9). Direktur PT Laba Forexindo Berjangka Ibrahim Assuaibi mengatakan, keputusan The Fed dalam pertemuan Federal Open Market Committee (FOMC) yang diumumkan malam ini akan menjadi sentimen yang memengaruhi pergerakan rupiah. Bank sentral AS diperkirakan akan mempertahankan suku bunganya. Namun dengan harga energi yang kembali naik dan data ekonomi yang cenderung menunjukkan perekonomian yang tangguh, Ketua Fed Jerome Powell kemungkinan akan tetap membuka opsi kenaikan suku bunga lagi sebelum akhir tahun.