KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Kurs rupiah terhadap dollar AS diperkirakan akan mengalami penguatan pada perdagangan Jumat (24/5). Hal ini dipicu oleh pelemahan indeks dollar AS seiring hasil data ekonomi negeri Paman Sam yang negatif. Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Ahmad Mikail memproyeksikan indek dollar AS turun di kisaran 97,8—97,9. Kurs dollar AS pun berpotensi melemah terhadap sejumlah mata uang utama dunia seperti euro dan yen. “Indeks dollar AS gagal bertahan di atas level 98 setelah data Purchasing Manager Index (PMI) AS di bulan Mei mengalami pelemahan,” ungkapnya dalam riset harian yang diterima Kontan.co.id.
Kurs rupiah berpotensi menguat seiring pelemahan data ekonomi AS
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Kurs rupiah terhadap dollar AS diperkirakan akan mengalami penguatan pada perdagangan Jumat (24/5). Hal ini dipicu oleh pelemahan indeks dollar AS seiring hasil data ekonomi negeri Paman Sam yang negatif. Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Ahmad Mikail memproyeksikan indek dollar AS turun di kisaran 97,8—97,9. Kurs dollar AS pun berpotensi melemah terhadap sejumlah mata uang utama dunia seperti euro dan yen. “Indeks dollar AS gagal bertahan di atas level 98 setelah data Purchasing Manager Index (PMI) AS di bulan Mei mengalami pelemahan,” ungkapnya dalam riset harian yang diterima Kontan.co.id.