KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah melemah makin dalam terhadap dolar Amerika Serikat (AS). Rabu (22/6) siang pukul 13.00 WIB, kurs rupiah spot berada di US$ 14.866 per dolar AS, melemah 0,36% dari posisi kemarin. Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo mengatakan, BI tidak terburu-buru menaikkan suku bunga kecuali ada tekanan inflasi yang fundamental. BI memperkirakan inflasi akan mencapai 4,2% tahun ini, lebih tinggi ketimbang target 2%-4%. Menurut survei Bloomberg, BI akan menahan suku bunga acuan pada 3,5% pada rapat dewan gubernur yang dimulai hari ini hingga esok.
Kurs Rupiah Makin Melemah ke Rp 14.866 per Dolar AS pada Rabu (22/6) Siang
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah melemah makin dalam terhadap dolar Amerika Serikat (AS). Rabu (22/6) siang pukul 13.00 WIB, kurs rupiah spot berada di US$ 14.866 per dolar AS, melemah 0,36% dari posisi kemarin. Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo mengatakan, BI tidak terburu-buru menaikkan suku bunga kecuali ada tekanan inflasi yang fundamental. BI memperkirakan inflasi akan mencapai 4,2% tahun ini, lebih tinggi ketimbang target 2%-4%. Menurut survei Bloomberg, BI akan menahan suku bunga acuan pada 3,5% pada rapat dewan gubernur yang dimulai hari ini hingga esok.