KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) lanjut melemah. Berdasarkan data Bloomberg, rupiah kurs spot ditutup melemah 0,61% ke Rp 15.130 per dolar AS pada Senin (26/9). Kurs rupiah Jisdor melemah 0,56% ke Rp 15.119 per dolar AS. Ekonom Bank Mandiri Reny Eka Putri mengatakan, pergerakan rupiah pada Senin (26/9) masih dipengaruhi keputusan dua bank sentral, yakni Federal Reserve dan Bank Indonesia (BI). Hasil pertemuan Komite Pasar Terbuka The Federal Reserve (FOMC meeting) pada 20-21 September 2022 sesuai ekspektasi pasar. The Fed memutuskan untuk melanjutkan pengetatan kebijakan moneter atau bernada hawkish dengan menaikkan suku bunga acuan (Fed Funds Rate) sebesar 75 bps dari kisaran 2,25%-2,5% ke kisaran 3%-3,25%. Ini merupakan level tertingginya sejak tahun 2008 sebagai respons terhadap inflasi AS yang masih berada di level yang tinggi.
Kurs Rupiah Melemah Lagi, Kenaikan Suku Bunga AS Masih Jadi Penyebab
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) lanjut melemah. Berdasarkan data Bloomberg, rupiah kurs spot ditutup melemah 0,61% ke Rp 15.130 per dolar AS pada Senin (26/9). Kurs rupiah Jisdor melemah 0,56% ke Rp 15.119 per dolar AS. Ekonom Bank Mandiri Reny Eka Putri mengatakan, pergerakan rupiah pada Senin (26/9) masih dipengaruhi keputusan dua bank sentral, yakni Federal Reserve dan Bank Indonesia (BI). Hasil pertemuan Komite Pasar Terbuka The Federal Reserve (FOMC meeting) pada 20-21 September 2022 sesuai ekspektasi pasar. The Fed memutuskan untuk melanjutkan pengetatan kebijakan moneter atau bernada hawkish dengan menaikkan suku bunga acuan (Fed Funds Rate) sebesar 75 bps dari kisaran 2,25%-2,5% ke kisaran 3%-3,25%. Ini merupakan level tertingginya sejak tahun 2008 sebagai respons terhadap inflasi AS yang masih berada di level yang tinggi.