KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tekanan di pasar keuangan Asia turut mengganjal langkah rupiah. Selasa (5/3) pukul 10.46 WIB, kurs rupiah spot berada di Rp 14.140 per dollar Amerika Serikat (AS), melemah 0,07% dari kurs penutupan perdagangan kemarin pada Rp 14.130 per dollar AS. Ini adalah posisi terlemah rupiah sejak 25 Januari 2019. Rupiah melemah dalam lima hari perdagangan berturut-turut. Jakarta interbank spot dollar rate (Jisdor) hari ini berada di level Rp 14.146 per dollar AS, menguat tipis dari posisi kemarin pada Rp 14.149 per dollar AS.
Kurs rupiah melemah lima hari berturut-turut
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tekanan di pasar keuangan Asia turut mengganjal langkah rupiah. Selasa (5/3) pukul 10.46 WIB, kurs rupiah spot berada di Rp 14.140 per dollar Amerika Serikat (AS), melemah 0,07% dari kurs penutupan perdagangan kemarin pada Rp 14.130 per dollar AS. Ini adalah posisi terlemah rupiah sejak 25 Januari 2019. Rupiah melemah dalam lima hari perdagangan berturut-turut. Jakarta interbank spot dollar rate (Jisdor) hari ini berada di level Rp 14.146 per dollar AS, menguat tipis dari posisi kemarin pada Rp 14.149 per dollar AS.