KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS), Selasa (2/9) telah secara resmi menunjuk mantan Direktur Utama PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) Royke Tumilaar untuk menduduki kursi nomor satu di Bank BNI. Bukan cuma Royke saja, nama-nama eks bankir Bank Mandiri juga ditunjuk untuk mengisi kursi Direksi di bank berlogo 46 ini. Antara lain, Silvano Rumantir yang ditunjuk sebagai Direktur Corporate Banking Bank BNI. Sebelumnya, Silvano merupakan mantan Direktur Keuangan di Bank Mandiri. Lalu, ada David Pirzada yang menjabat sebagai Direktur Manajemen Risiko Bank BNI. Sebelum akhirnya berlabuh ke Bank BNI, beliau merupakan Senior Executive Vice President (SEVP) Wholesale Risk di Bank Mandiri.
Kursi dirut bank anggota Himbara diduduki alumni Bank Mandiri, ada siapa saja?
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS), Selasa (2/9) telah secara resmi menunjuk mantan Direktur Utama PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) Royke Tumilaar untuk menduduki kursi nomor satu di Bank BNI. Bukan cuma Royke saja, nama-nama eks bankir Bank Mandiri juga ditunjuk untuk mengisi kursi Direksi di bank berlogo 46 ini. Antara lain, Silvano Rumantir yang ditunjuk sebagai Direktur Corporate Banking Bank BNI. Sebelumnya, Silvano merupakan mantan Direktur Keuangan di Bank Mandiri. Lalu, ada David Pirzada yang menjabat sebagai Direktur Manajemen Risiko Bank BNI. Sebelum akhirnya berlabuh ke Bank BNI, beliau merupakan Senior Executive Vice President (SEVP) Wholesale Risk di Bank Mandiri.