KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) membukukan laba bersih tahun berjalan yang diatribusikan ke entitas induk senilai Rp 924.91 miliar sepanjang tahun 2020. Realisasi ini naik 29,6% dari realisasi laba bersih AKRA pada 2019 yang hanya Rp 713,62 miliar. Namun, kenaikan laba bersih ini tidak sejalan dengan kenaikan pendapatan AKRA. Emiten penyalur dan distributor bahan bakar minyak (BBM) ini mencatatkan pendapatan senilai Rp 17,71 triliun. Jumlah ini menurun 18,38% dari pendapatan AKRA tahun sebelumnya yang mencapai Rp 21,70 triliun. Kepala Riset Kiwoom Sekuritas Indonesia, Ike Widiawati, menilai, jika dilihat dari sisi pendapatan, maka realisasi pendapatan AKRA berada sedikit di bawah perkiraan yang dia pasang. Namun secara bottom line, posisi laba bersih AKRA berada di atas ekspektasi Kiwoom Sekuritas.
Laba AKR Corporindo (AKRA) naik dobel digit pada 2020, simak rekomendasi analis
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) membukukan laba bersih tahun berjalan yang diatribusikan ke entitas induk senilai Rp 924.91 miliar sepanjang tahun 2020. Realisasi ini naik 29,6% dari realisasi laba bersih AKRA pada 2019 yang hanya Rp 713,62 miliar. Namun, kenaikan laba bersih ini tidak sejalan dengan kenaikan pendapatan AKRA. Emiten penyalur dan distributor bahan bakar minyak (BBM) ini mencatatkan pendapatan senilai Rp 17,71 triliun. Jumlah ini menurun 18,38% dari pendapatan AKRA tahun sebelumnya yang mencapai Rp 21,70 triliun. Kepala Riset Kiwoom Sekuritas Indonesia, Ike Widiawati, menilai, jika dilihat dari sisi pendapatan, maka realisasi pendapatan AKRA berada sedikit di bawah perkiraan yang dia pasang. Namun secara bottom line, posisi laba bersih AKRA berada di atas ekspektasi Kiwoom Sekuritas.