KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Jago Tbk (ARTO) kembali melanjutkan kinerja yang positif hingga lima bulan pertama 2024. Di mana, laba bersih tahun berjalan ARTO di periode tersebut tumbuh sekitar 30,41% secara year on year (YoY). Jika mengutip laporan keuangan bulanan per Mei 2024, bank yang tergabung dalam ekosistem Goto ini mencatat laba senilai Rp 39,41 miliar. Jika dibandingkan pada periode sama tahun lalu, laba Bank Jago hanya mencancapai Rp 30,22 miliar. Dilihat lebih rinci, kenaikan laba ARTO lebih banyak dipengaruhi oleh adanya efisiensi untuk pos beban operasional. Di mana, beban operasional yang dibukukan Bank Jago tampak turun sekitar 19,76% YoY menjadi Rp 536,32 miliar.
Laba Bank Jago (ARTO) Naik 30,41% YoY Per Mei 2024
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Jago Tbk (ARTO) kembali melanjutkan kinerja yang positif hingga lima bulan pertama 2024. Di mana, laba bersih tahun berjalan ARTO di periode tersebut tumbuh sekitar 30,41% secara year on year (YoY). Jika mengutip laporan keuangan bulanan per Mei 2024, bank yang tergabung dalam ekosistem Goto ini mencatat laba senilai Rp 39,41 miliar. Jika dibandingkan pada periode sama tahun lalu, laba Bank Jago hanya mencancapai Rp 30,22 miliar. Dilihat lebih rinci, kenaikan laba ARTO lebih banyak dipengaruhi oleh adanya efisiensi untuk pos beban operasional. Di mana, beban operasional yang dibukukan Bank Jago tampak turun sekitar 19,76% YoY menjadi Rp 536,32 miliar.