KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja Bank Umum Kelompok Usaha (BUKU) IV melaju kencang pada tahun lalu. Kondisi ini kontras dengan bank kecil. Pada 2018, sebagian bank BUKU I dan BUKU II harus mencatat penurunan laba. Penurunan laba ini tampak sejak 2015. Dalam Statistik Perbankan Indonesia hingga akhir 2018, BUKU I hanya mampu meraih laba Rp 700 miliar, melorot -,23% secara tahunan jika dibandingkan dengan perolehan laba Rp 716 miliar tahun sebelumnya. Capain tersebut terus merosot dari 2015 dengan laba Rp 1,57 triliun, dan 2016 senilai Rp 861 triliun. Jatuhnya perolehan laba lebih dalam dirasakan oleh BUKU II. Bank BUKU II memperoleh laba Rp 9,18 triliun pada tahun lalu, turun 10,72% jika dibandingkan dengan 2017 senilai Rp 10,28 triliun. Sementara pada 2015 laba BUKU II tercatat sebesar Rp 9,94 triliun, dan pada 2016 senilai Rp 10,32 triliun.
Laba bank kecil makin menciut di tengah ketatnya persaingan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja Bank Umum Kelompok Usaha (BUKU) IV melaju kencang pada tahun lalu. Kondisi ini kontras dengan bank kecil. Pada 2018, sebagian bank BUKU I dan BUKU II harus mencatat penurunan laba. Penurunan laba ini tampak sejak 2015. Dalam Statistik Perbankan Indonesia hingga akhir 2018, BUKU I hanya mampu meraih laba Rp 700 miliar, melorot -,23% secara tahunan jika dibandingkan dengan perolehan laba Rp 716 miliar tahun sebelumnya. Capain tersebut terus merosot dari 2015 dengan laba Rp 1,57 triliun, dan 2016 senilai Rp 861 triliun. Jatuhnya perolehan laba lebih dalam dirasakan oleh BUKU II. Bank BUKU II memperoleh laba Rp 9,18 triliun pada tahun lalu, turun 10,72% jika dibandingkan dengan 2017 senilai Rp 10,28 triliun. Sementara pada 2015 laba BUKU II tercatat sebesar Rp 9,94 triliun, dan pada 2016 senilai Rp 10,32 triliun.