JAKARTA. Bank Maspion Indonesia menjadi salah satu bank yang terkena imbas dari tekanan ekonomi sepanjang tahun 2014. Ini terlihat dari perolehan laba bersih Bank Maspion yang turun 10,29% secara year on year (yoy). Menurut Herman Halim, Presiden Direktur Bank Maspion, situasi ekonomi nasional yang melambat cukup memberikan tekanan bagi kinerja industri perbankan, termasuk Bank Maspion. “Sehingga beberapa bank memang tidak tumbuh. Tahun lalu memang banyak bank yang memilih melakukan konsolidasi,” kata Herman saat dihubungi KONTAN, Rabu (21/1). Namun Herman optimis pertumbuhan bisnis Bank Maspion tahun ini akan membaik. “Sebab bank kami ini kan skalanya kecil, sehingga ruang untuk melakukan pertumbuhan signifikan terbuka cukup lebar,” ujar Herman.
Laba Bank Maspion turun 10,29% di November 2014
JAKARTA. Bank Maspion Indonesia menjadi salah satu bank yang terkena imbas dari tekanan ekonomi sepanjang tahun 2014. Ini terlihat dari perolehan laba bersih Bank Maspion yang turun 10,29% secara year on year (yoy). Menurut Herman Halim, Presiden Direktur Bank Maspion, situasi ekonomi nasional yang melambat cukup memberikan tekanan bagi kinerja industri perbankan, termasuk Bank Maspion. “Sehingga beberapa bank memang tidak tumbuh. Tahun lalu memang banyak bank yang memilih melakukan konsolidasi,” kata Herman saat dihubungi KONTAN, Rabu (21/1). Namun Herman optimis pertumbuhan bisnis Bank Maspion tahun ini akan membaik. “Sebab bank kami ini kan skalanya kecil, sehingga ruang untuk melakukan pertumbuhan signifikan terbuka cukup lebar,” ujar Herman.