JAKARTA. Di saat industri keuangan global kembang kempis, bank-bank lokal pun kesulitan mencetak laba. Dua bank publik, PT Bank Mega Tbk. dan PT Bank CIMB Niaga Tbk. kemarin mengumumkan penurunan laba bersih.Laba bersih Bank Mega per kuartal ketiga 2008 sebesar Rp 397,07 miliar, turun 3% dari periode yang sama tahun lalu, Rp 409,38 miliar. Sedangkan Bank CIMB Niaga membukukan laba bersih sebesar Rp 533 miliar atau turun tipis 0,06% dari periode yang sama tahun lalu yaitu Rp 590,33 miliar.Biarpun begitu, kredit Bank Mega tumbuh 51,93% dari Rp 12,728 triliun menjadi Rp 19,338 triliun. Sedangkan kredit Bank CIMB Niaga naik 31,1% menjadi Rp 47,9 triliun September 2007.
Laba Bank Mega dan Bank CIMB Niaga Tergerus
JAKARTA. Di saat industri keuangan global kembang kempis, bank-bank lokal pun kesulitan mencetak laba. Dua bank publik, PT Bank Mega Tbk. dan PT Bank CIMB Niaga Tbk. kemarin mengumumkan penurunan laba bersih.Laba bersih Bank Mega per kuartal ketiga 2008 sebesar Rp 397,07 miliar, turun 3% dari periode yang sama tahun lalu, Rp 409,38 miliar. Sedangkan Bank CIMB Niaga membukukan laba bersih sebesar Rp 533 miliar atau turun tipis 0,06% dari periode yang sama tahun lalu yaitu Rp 590,33 miliar.Biarpun begitu, kredit Bank Mega tumbuh 51,93% dari Rp 12,728 triliun menjadi Rp 19,338 triliun. Sedangkan kredit Bank CIMB Niaga naik 31,1% menjadi Rp 47,9 triliun September 2007.