KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank BCA Syariah berhasil mencatatkan kinerja positif sepanjang tahun 2020 meskipun dihadapkan dengan tekanan pandemi Covid-19. Laba bersih bank ini masih tumbuh sebesar 11,17% dibandingkan tahun sebelumnya (year on year/YoY). Laba sebelum pajak (profit before tax) BCA Syariah tahun 2020 tercatat sebesar Rp92,6 miliar. Sedangkan tahun 2019 hanya mencapai Rp 83,3 miliar. Rata-rata pertumbuhan laba sebelum pajak BCA Syariah 2010-2020 (CAGR) sebesar 30,87% berada di atas rata-rata industri 2010-2019. Pranata, Direktur BCA Syariah menjelaskan, pertumbuhan laba tersebut sejalan dengan strategi perseroan menurunkan biaya dana. Tahun lalu, bank ini mampu menurunkan biaya dana atau cost of fund (CoF) 1,1% . Sehingga walaupun ada penurunan yield pembiayaan 0,8%, net imbalan BCA Syariah masih tumbuh dari 4,25% menjadi 4,57%," jelasnya dalam konferensi pers virtual hasil kinerja tahun 2020, Senin (8/2).
Laba BCA Syariah tumbuh dua digit tahun 2020 meski ada pandemi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank BCA Syariah berhasil mencatatkan kinerja positif sepanjang tahun 2020 meskipun dihadapkan dengan tekanan pandemi Covid-19. Laba bersih bank ini masih tumbuh sebesar 11,17% dibandingkan tahun sebelumnya (year on year/YoY). Laba sebelum pajak (profit before tax) BCA Syariah tahun 2020 tercatat sebesar Rp92,6 miliar. Sedangkan tahun 2019 hanya mencapai Rp 83,3 miliar. Rata-rata pertumbuhan laba sebelum pajak BCA Syariah 2010-2020 (CAGR) sebesar 30,87% berada di atas rata-rata industri 2010-2019. Pranata, Direktur BCA Syariah menjelaskan, pertumbuhan laba tersebut sejalan dengan strategi perseroan menurunkan biaya dana. Tahun lalu, bank ini mampu menurunkan biaya dana atau cost of fund (CoF) 1,1% . Sehingga walaupun ada penurunan yield pembiayaan 0,8%, net imbalan BCA Syariah masih tumbuh dari 4,25% menjadi 4,57%," jelasnya dalam konferensi pers virtual hasil kinerja tahun 2020, Senin (8/2).