KONTAN.CO.ID - PARIS. Perusahaan asuransi Prancis, AXA melaporkan pendapatan setahun penuh yang lebih rendah dari perkiraan karena kenaikan suku bunga membebani valuasi kepemilikan obligasinya, tetapi perusahaan tetap optimistis bisa menaikkan target di 2023. Dikutip dari Reuters, perusahaan asuransi terbesar kedua di Eropa setelah Allianz ini mengatakan, laba bersih turun 8% secara tahunan menjadi 6,7 miliar euro atau sekitar US$7,12 miliar pada tahun 2022. Itu di bawah perkiraan konsensus 7,22 miliar euro oleh 15 analis yang disusun oleh Refinitiv. Total pendapatan kotor setahun penuh naik 2% menjadi 102,3 miliar euro, sejalan dengan perkiraan konsensus analis dari Refinitiv.
Laba Bersih Asuransi Asal Prancis AXA Turun 8% pada 2022
KONTAN.CO.ID - PARIS. Perusahaan asuransi Prancis, AXA melaporkan pendapatan setahun penuh yang lebih rendah dari perkiraan karena kenaikan suku bunga membebani valuasi kepemilikan obligasinya, tetapi perusahaan tetap optimistis bisa menaikkan target di 2023. Dikutip dari Reuters, perusahaan asuransi terbesar kedua di Eropa setelah Allianz ini mengatakan, laba bersih turun 8% secara tahunan menjadi 6,7 miliar euro atau sekitar US$7,12 miliar pada tahun 2022. Itu di bawah perkiraan konsensus 7,22 miliar euro oleh 15 analis yang disusun oleh Refinitiv. Total pendapatan kotor setahun penuh naik 2% menjadi 102,3 miliar euro, sejalan dengan perkiraan konsensus analis dari Refinitiv.