Laba bersih Bank Mandiri (BMRI) turun 25,2% pada kuartal I 2021



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) masih mengalami perlambatan kinerja. Laba bersih bank pelat merah ini hanya sebesar Rp 5,9 triliun pada kuartal I 2021 atau turun 25,2% dibandingkan Rp 7,9 triliun pada periode yang sama tahun lalu (year on year/YoY).

Sebetulnya,  pendapatan Bank Mandiri secara konsolidasi masih tumbuh 7,2% YoY menjadi Rp 25,6 triliun yang ditopang oleh kenaikan pendapatan bunga bersih (NII) sebesar 12,6% menjadi Rp17,5 triliun. 

Penurunan laba bersih perseroan ini terjadi peningkatan biaya provisi sebesar 55,4% dari Rp 3,5 triliun pada kuartal I 2020 menjadi Rp 5,4 triliun pada kuartal I 2021. Margin bunga bersih atau Net Interest Margin (NIM) Bank Mandiri dari 5,4% menjadi 5,1%. 


Sementara pertumbuhan pendapatan bunga bersih itu sejalan dengan ekspansi penyaluran kreditnya secara konsolidasian yang tumbuh 9,1% secara yoy menjadi Rp 984,8 triliun. 

Baca Juga: BUMN Bank Mandiri buka lowongan kerja, simak informasi lengkapnya ini

Secara bank only, penyaluran kredit hingga triwulan I 2021 mencapai Rp 779 triliun, ditopang oleh segmen wholesale yang tumbuh tipis 0,18% YoY menjadi Rp 513,9 triliun serta segmen UMKM yang tumbuh baik sebesar 3,22% YoY menjadi Rp 92,1 triliun. 

Pencapaian tersebut tetap memperhatikan kualitas pembiayaan sehingga rasio NPL konsolidasi terjaga baik di kisaran 3,15% naik dari 2,4% dari kuartal I 2020.  Adapun rasio pencadangan terhadap NPL dialokasikan lebih dari 220%.  

“Kami melihat laju pertumbuhan ini sebagai tanda positif mulai berdenyutnya sisi permintaan dunia usaha yang perlu terus dijaga dan bahkan diperkuat agar ekonomi Indonesia segera pulih. Oleh karena itu, kami tidak akan lengah dan terus waspada dalam mengeksekusi rencana bisnis ke depan,” kata  Direktur Utama Bank Mandiri, Darmawan Junaidi, dalam konferensi pers di Jakarta, Selasa (27/4).

Baca Juga: Kurs dollar-rupiah di BCA hari ini Selasa 27 April 2021, periksa sebelum tukar valas

 
BMRI Chart by TradingView

Editor: Noverius Laoli