Laba Bersih Bukit Asam (PTBA) Turun 48% Jadi Rp 1,18 Triliun di Kuartal I-2023



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten tambang batubara, PT Bukit Asam Tbk (PTBA) mencatatkan penurunan kinerja keuangan sepanjang kuartal I-2023. Laba emiten pelat merah ini susut 48,44% meski pendapatnya meningkat.

Menilik laporan keuangan per 31 Maret 2023, PTBA mengantongi pendapatan Rp 9,95 triliun. Nilai itu meningkat 21,35% secara tahunan dibanding periode yang sama tahun lalu yang sebesar Rp 8,20 triliun.

Detailnya, pendapatan batubara naik 21,83% semenjadi Rp 9,84 triliun. Kemudian pendapatan dari aktivitas lainnya berkontribusi Rp 115,73 miliar atau turun 9,20% secara tahunan.


Baca Juga: Mayoritas Saham Emiten Batubara Menghijau di Awal Perdagangan, Ini Rekomendasi Analis

Beban pokok pendapatan anak usaha MIND ID melonjak 66,16% secara tahunan menjadi  Rp 7,89 triliun. Adapun beban pokok pendapatan PTBA per Maret 2023 mencapai Rp 4,75 triliun.

Bukit Asam mencatatkan laba bruto sebesar Rp 2,05 triliun pada Kuartal I-2023 atau turun 40,37%. Laba usaha PTBA juga tercatat merosot 53,94% secara tahunan menjadi Rp 1,31 triliun.

Sepanjang kuartal I-2023, PTBA membukukan laba periode berjalan Rp 1,18 triliun. Nilai itu menyusut 48,44% secara tahunan dari Rp 2,3 triliun di kuartal I-2022.

Per 31 Maret 2023, PTBA tercatat memiliki aset senilai Rp 46,37 triliun atau meningkat 2,24% dari posisi 31 Desember 2022 di Rp 45,35 triliun. Liabilitas PTBA dari Rp 16,44 triliun menjadi Rp 16,67 triliun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi