KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pada paruh pertama 2019, emiten produsen pulp dan kertas PT Fajar Surya Wisesa Tbk (FASW) mencatatkan penurunan penjualan bersih 7,2% secara tahunan menjadi Rp 4,33 triliun. Namun, Pada periode sama tahun sebelumnya, perusahaan ini mencatatkan penjualan sebesar Rp 4,67 triliun. Namun, perusahaan ini mampu mencatatkan kenaikan laba bersih 46,37% (yoy) menjadi Rp 643,14 miliar pada paruh pertama tahun ini. Analis Jasa Utama Capital Sekuritas Chris Apriliony mengatakan, penjualan ekspor memang menurun karena adanya persaingan global dan penurunan permintaan kertas. Harga kertas dunia juga tengah mengalami penurunan. Berdasarkan catatan Kontan,co,id, harga kertas dunia saat ini berada di kisaran US$ 660 per ton, lebih rendah dari tahun lalu yang berkisar US$ 825 per ton.
Laba bersih Fajar Surya (FASW) semester I-2019 naik 46,37%, simak rekomendasi analis
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pada paruh pertama 2019, emiten produsen pulp dan kertas PT Fajar Surya Wisesa Tbk (FASW) mencatatkan penurunan penjualan bersih 7,2% secara tahunan menjadi Rp 4,33 triliun. Namun, Pada periode sama tahun sebelumnya, perusahaan ini mencatatkan penjualan sebesar Rp 4,67 triliun. Namun, perusahaan ini mampu mencatatkan kenaikan laba bersih 46,37% (yoy) menjadi Rp 643,14 miliar pada paruh pertama tahun ini. Analis Jasa Utama Capital Sekuritas Chris Apriliony mengatakan, penjualan ekspor memang menurun karena adanya persaingan global dan penurunan permintaan kertas. Harga kertas dunia juga tengah mengalami penurunan. Berdasarkan catatan Kontan,co,id, harga kertas dunia saat ini berada di kisaran US$ 660 per ton, lebih rendah dari tahun lalu yang berkisar US$ 825 per ton.