Laba bersih Jasa Marga (JSMR) melesat 375% hingga September 2021, ini penyebabnya



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja PT Jasa Marga Tbk (JSMR) cukup impresif di tahun ini. Perusahaan pelat merah ini berhasil cetak laba bersih sebesar Rp 749,42 miliar sepanjang sembilan bulan pertama 2021.

Asal tahu saja, realisasi ini melonjak 375,52% dibanding perolehan pada periode sama tahun sebelumnya yang sebesar Rp 157,6 miliar. Peningkatan laba bersih ini didorong oleh adanya keuntungan dari pelepasan investasi senilai Rp 788,74 miliar.

Selain itu, Jasa Marga juga berhasil menekan beban umum dan administrasi sebesar 11,7% year on year (yoy) menjadi Rp 801,14 miliar serta mengurangi beban pajak atas penghasilan keuangan hingga 28,84% yoy menjadi Rp 19,12 miliar.


Dari segi top line, Jasa Marga juga berhasil mengerek pendapatan sebesar 0,80% yoy hingga kuartal III-2021. Dengan kata lain, pendapatan Jasa Marga bertambah dari Rp 10,55 triliun menjadi Rp 10,63 triliun.

Baca Juga: Volume lalu lintas jalan tol Jasa Marga naik hingga 40,69% pasca pelonggaran PPKM

 
JSMR Chart by TradingView

Secara rinci, pendapatan tol meningkat 21,57% yoy menjadi Rp 7,6 triliun, pendapatan usaha lainnya tumbuh 12,04% yoy menjadi Rp 654,53 miliar, sedangkan pendapatan konstruksi merosot 36% yoy menjadi Rp 2,37 triliun.

Sementara itu, bisnis tol, usaha lainnya, dan bisnis konstruksi masing-masing berkontribusi 71,53%, 6,16%, dan 22,31% terhadap total pendapatan.

Adapun total aset Jasa Marga per September 2021 mencapai Rp 105,32 triliun atau naik 1,18% dari posisi aset akhir tahun 2020 yang sebesar Rp 104,09 triliun. Hal ini sejalan dengan liabilitas yang bertambah 0,92% year to date (ytd) menjadi Rp 80,04 triliun dan ekuitas yang tumbuh 2,04% ytd menjadi Rp 25,28 triliun.

Selanjutnya: Saranacentral Bajatama (BAJA) optimistis kinerja positif bertahan hingga akhir 2021

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Anna Suci Perwitasari