KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Lippo Cikarang Tbk (LPCK) membukukan penurunan kinerja hingga September 2021. Laba bersih anak usaha PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) ini turun 43,78% secara tahunan (yoy). Berdasarkan laporan keuangannya, Kamis (28/10) penurunan itu seiring dengan turunnya pendapatan LPCK sepanjang sembilan bulan kemarin menjadi Rp 1,15 triliun. Angka itu turun 25,8% dibandingkan kuartal ketiga 2020 sebesar Rp 1,55 triliun. Berdasarkan segmen, penjualan rumah hunian dan apartemen memberikan kontribusi sebesar Rp 819,63 miliar atau turun 27,07%. Lalu pendapatan pengelolaan kota turun 2,33% menjadi Rp 243,47 miliar. Pendapatan tanah industri turun 41,12% menjadi Rp 71,46 miliar.
Laba bersih Lippo Cikarang (LPCK) turun 43,78% hingga September 2021
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Lippo Cikarang Tbk (LPCK) membukukan penurunan kinerja hingga September 2021. Laba bersih anak usaha PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) ini turun 43,78% secara tahunan (yoy). Berdasarkan laporan keuangannya, Kamis (28/10) penurunan itu seiring dengan turunnya pendapatan LPCK sepanjang sembilan bulan kemarin menjadi Rp 1,15 triliun. Angka itu turun 25,8% dibandingkan kuartal ketiga 2020 sebesar Rp 1,55 triliun. Berdasarkan segmen, penjualan rumah hunian dan apartemen memberikan kontribusi sebesar Rp 819,63 miliar atau turun 27,07%. Lalu pendapatan pengelolaan kota turun 2,33% menjadi Rp 243,47 miliar. Pendapatan tanah industri turun 41,12% menjadi Rp 71,46 miliar.