Laba bersih MAIN menyusut 52%



JAKARTA. Kinerja PT Malindo Feedmill Tbk (MAIN) kuartal I 2017 kurang memuaskan. Laba bersihnya mengalami penurunan sekitar 52% year on year (yoy) menjadi Rp 24,63 miliar dari sebelumnya Rp 52,16 miliar.

Sinyal pelemahan kinerja sudah terlihat dari sisi penjualan MAIN. Berdasarkan laporan keuangan MAIN, Selasa (2/4), pendapatannya Rp 1,27 triliun, turun 2% yoy dari sebelumnya Rp 1,3 triliun.

Sayangnya, MAIN mencatat beban pokok Rp 1,1 triliun. Beban pokok ini mengalami kenaikan sekitar 4% yoy dari sebelumnya Rp 1,06 triliun.


Sehingga, laba kotor MAIN mengalami penurunan 30% yoy menjadi Rp 165,63 miliar dari sebelumnya Rp 236,89 miliar.

Beban penjualan MAIN juga mengalami kenaikan menjadi Rp 38,82 miliar dari sebelumnya Rp 33,93 miliar.

Akibat dari tekanan tersebut, laba bersih atau earning per share (EPS) MAIN ikut tergerus. Tepatnya menjadi Rp 11 dari sebelumnya Rp 23 per saham.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie