JAKARTA. Emiten properti, PT Metropolitan Land Tbk (MTLA) masih berhasil mencetak kinerja positif di sepanjang semester I 2016. Laba bersih perseroan tumbuh 3,15% dibanding periode yang sama tahun lalu (year on year/yoy). Mengutip laporan keuangan yang dirilis MTLA, Minggu (31/7), perseroan mencatatkan laba bersih semester I tahun ini sebesar Rp 130,2 miliar, naik tipis 3,15% dari Rp 126,6 miliar pada periode yang sama 2015. Alhasil laba per saham naik dari rp 16,66 menjadi Rp 17,02. Sementara pendapatan usaha perseroan justru stagnan yakni hanya naik 0,9% dari Rp 527,2 miliar menjadi Rp 532,4 miliar.Sedangkan beban langsung dan beban pokok penjualan naik 5,7% dari rp 208 miliar menjadi Rp 220 miliar sehingga laba kotor MTLA turun 2% menjadi Rp 312 miliar.
Laba bersih MTLA tumbuh 3,15%
JAKARTA. Emiten properti, PT Metropolitan Land Tbk (MTLA) masih berhasil mencetak kinerja positif di sepanjang semester I 2016. Laba bersih perseroan tumbuh 3,15% dibanding periode yang sama tahun lalu (year on year/yoy). Mengutip laporan keuangan yang dirilis MTLA, Minggu (31/7), perseroan mencatatkan laba bersih semester I tahun ini sebesar Rp 130,2 miliar, naik tipis 3,15% dari Rp 126,6 miliar pada periode yang sama 2015. Alhasil laba per saham naik dari rp 16,66 menjadi Rp 17,02. Sementara pendapatan usaha perseroan justru stagnan yakni hanya naik 0,9% dari Rp 527,2 miliar menjadi Rp 532,4 miliar.Sedangkan beban langsung dan beban pokok penjualan naik 5,7% dari rp 208 miliar menjadi Rp 220 miliar sehingga laba kotor MTLA turun 2% menjadi Rp 312 miliar.