KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Hingga kuartal III 2020PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk (TKIM) mampu membukukan pertumbuhan laba bersih yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk hingga 10,35% year on year (yoy). Mengutip laporan keuangannyaTKIM mengantongi laba hingga US$ 168,26 juta, naik dari sebeumnya US$ 152,48 juta. Peningkatan laba ini terjadi di tengah penjualan TKIM yang cenderung tertekan. Sepanjang Januari hingga September 2020, TKIM membukukan penjualan bersih hingga US$ 650,21 juta. Realisasi ini turun 21,41% yoy dari US$ 827,34 juta. Asal tahu saja, mayoritas penjualan ekspor TKIM memang tertekan. Penurunan paling dalam dirasakan penjualan ke Afrika hingga 58,69% yoy menjadi US$ 52,87 juta. Sebenarnya, penjualan ke Asia masih mampu bertumbuh hingga 14,18% yoy menjadi US$ 285,75 juta. Akan tetapi peningkatan itu belum bisa mengimbangi tekanan yang dialami oleh pasar lainnya.
Laba bersih Pabrik Kertas Tjiwi Kimia (TKIM) tumbuh 10,35% di kuartal III-2020
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Hingga kuartal III 2020PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk (TKIM) mampu membukukan pertumbuhan laba bersih yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk hingga 10,35% year on year (yoy). Mengutip laporan keuangannyaTKIM mengantongi laba hingga US$ 168,26 juta, naik dari sebeumnya US$ 152,48 juta. Peningkatan laba ini terjadi di tengah penjualan TKIM yang cenderung tertekan. Sepanjang Januari hingga September 2020, TKIM membukukan penjualan bersih hingga US$ 650,21 juta. Realisasi ini turun 21,41% yoy dari US$ 827,34 juta. Asal tahu saja, mayoritas penjualan ekspor TKIM memang tertekan. Penurunan paling dalam dirasakan penjualan ke Afrika hingga 58,69% yoy menjadi US$ 52,87 juta. Sebenarnya, penjualan ke Asia masih mampu bertumbuh hingga 14,18% yoy menjadi US$ 285,75 juta. Akan tetapi peningkatan itu belum bisa mengimbangi tekanan yang dialami oleh pasar lainnya.