JAKARTA. Kinerja perusahaan asuransi jiwa, PT Asuransi Jiwa Sequis Life (Sequis Life) masih meningkat di sepanjang semester I tahun ini. Laba bersih Sequis Life meloncat 40% dibandingkan periode yang sama tahun lalu menjadi Rp 420 miliar. Laba bertumbuh, salah satunya karena Squise Life mengubah komposisi investasi sehingga hasil investasi . Tatang Widjaja, Presiden Direktur Sequis Life bilang, pihaknya memang masih mengandalkan obligasi, namun Sequis Life juga memperbesar porsi investasi deposito ketimbang saham sebagai investasi pilihan. " Kami juga memilih reksadana yang sahamnya di sektor infrastruktur dan keuangan. Kami pun lebih banyak pegang kas dan terasa saat ini hasilnya," kata Tatang, Selasa (11/8). Selama ini porsi antara saham dan deposito sebesar 40% dan sisanya obligasi. Sequis Life enggan merinci porsi investasi Sequis saat ini.
Laba bersih Sequis Life naik 40% di semester I
JAKARTA. Kinerja perusahaan asuransi jiwa, PT Asuransi Jiwa Sequis Life (Sequis Life) masih meningkat di sepanjang semester I tahun ini. Laba bersih Sequis Life meloncat 40% dibandingkan periode yang sama tahun lalu menjadi Rp 420 miliar. Laba bertumbuh, salah satunya karena Squise Life mengubah komposisi investasi sehingga hasil investasi . Tatang Widjaja, Presiden Direktur Sequis Life bilang, pihaknya memang masih mengandalkan obligasi, namun Sequis Life juga memperbesar porsi investasi deposito ketimbang saham sebagai investasi pilihan. " Kami juga memilih reksadana yang sahamnya di sektor infrastruktur dan keuangan. Kami pun lebih banyak pegang kas dan terasa saat ini hasilnya," kata Tatang, Selasa (11/8). Selama ini porsi antara saham dan deposito sebesar 40% dan sisanya obligasi. Sequis Life enggan merinci porsi investasi Sequis saat ini.