KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) mencatatkan pendapatan kuartal I-2018 sebesar Rp 10,75 triliun. Angka tersebut turun 0,91% bila dibandingkan dengan pendapatan periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp 10,84 triliun. Sedangkan laba bersih UNVR susut 6,21% menjadi Rp 1,84 triliun ketimbang periode yang sama tahun lalu Rp 1,96 triliun. Dalam keterbukaan informasi BEI, Selasa (24/4) disebutkan harga pokok penjualan kuartal I-2018 ini sebesar Rp 5,26 triliun. Angka tersebut lebih besar dibandingkan dengan harga pokok penjualan periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp 5,22 triliun. Alhasil, laba bruto (gross profit) pada kuartal I-2018 sebesar Rp 5,49 triliun. Lebih kecil bila dibandingkan dengan laba bruto pada kuartal I-2017 sebesar Rp 5,63 triliun. Sementara itu, beban pemasaran dan penjualan kuartal I-2018 sebesar Rp 2,05 triliun, beban umum dan administrasi sebesar Rp 926,41 miliar, dan beban lain-lain sebesar Rp 1,14 miliar. Total beban selama kuartal I-2018 sebesar Rp 2,98 triliun. Beban ini naik 0,49% bila dibandingkan dengan beban periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp 2,96 triliun. Laba usaha UNVR pada periode ini menyusut 5,68% menjadi sebesar Rp 2,51 triliun.
Laba bersih Unilever Indonesia menyusut 6,21% di kuartal I-2018
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) mencatatkan pendapatan kuartal I-2018 sebesar Rp 10,75 triliun. Angka tersebut turun 0,91% bila dibandingkan dengan pendapatan periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp 10,84 triliun. Sedangkan laba bersih UNVR susut 6,21% menjadi Rp 1,84 triliun ketimbang periode yang sama tahun lalu Rp 1,96 triliun. Dalam keterbukaan informasi BEI, Selasa (24/4) disebutkan harga pokok penjualan kuartal I-2018 ini sebesar Rp 5,26 triliun. Angka tersebut lebih besar dibandingkan dengan harga pokok penjualan periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp 5,22 triliun. Alhasil, laba bruto (gross profit) pada kuartal I-2018 sebesar Rp 5,49 triliun. Lebih kecil bila dibandingkan dengan laba bruto pada kuartal I-2017 sebesar Rp 5,63 triliun. Sementara itu, beban pemasaran dan penjualan kuartal I-2018 sebesar Rp 2,05 triliun, beban umum dan administrasi sebesar Rp 926,41 miliar, dan beban lain-lain sebesar Rp 1,14 miliar. Total beban selama kuartal I-2018 sebesar Rp 2,98 triliun. Beban ini naik 0,49% bila dibandingkan dengan beban periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp 2,96 triliun. Laba usaha UNVR pada periode ini menyusut 5,68% menjadi sebesar Rp 2,51 triliun.