KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bukit Asam Tbk berhasil menorehkan kinerja moncer sepanjang semester I-2021. Emiten dengan kode saham PTBA ini membukukan pendapatan bersih senilai Rp 10,29 triliun atau naik 14,2% dari pendapatan di semester I 2021 sebesar Rp 9,012 triliun. Alhasil, emiten pertambangan batubara milik Negara ini membukukan laba bersih senilai Rp 1,77 triliun, naik 38,04% dari laba bersih di periode yang sama tahun lalu yang hanya Rp 1,28 triliun. Dalam risetnya yang dipublikasikan hari ini (2/9), Analis BRIDanareksa Sekuritas, Stefanus Darmagiri, menilai, laba bersih yang solid ini terutama didorong oleh harga batubara yang lebih tinggi dengan harga jual rerata atau average selling price (ASP) yang naik 11,5% secara year-on-year (yoy).
Laba Bukit Asam (PTBA) melesat 38,04%, ini rekomendasi analis
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bukit Asam Tbk berhasil menorehkan kinerja moncer sepanjang semester I-2021. Emiten dengan kode saham PTBA ini membukukan pendapatan bersih senilai Rp 10,29 triliun atau naik 14,2% dari pendapatan di semester I 2021 sebesar Rp 9,012 triliun. Alhasil, emiten pertambangan batubara milik Negara ini membukukan laba bersih senilai Rp 1,77 triliun, naik 38,04% dari laba bersih di periode yang sama tahun lalu yang hanya Rp 1,28 triliun. Dalam risetnya yang dipublikasikan hari ini (2/9), Analis BRIDanareksa Sekuritas, Stefanus Darmagiri, menilai, laba bersih yang solid ini terutama didorong oleh harga batubara yang lebih tinggi dengan harga jual rerata atau average selling price (ASP) yang naik 11,5% secara year-on-year (yoy).