KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Duta Pertiwi Tbk (DUTI) mengalami penurunan laba sebesar 12,6% bila dibandingkan dengan kuartal I tahun lalu. Pada kuartal I tahun ini, laba periode berjalan yang berhasil diperoleh DUTI sebesar Rp 296,5 miliar. Padahal dalam rentang periode yang sama di tahun lalu, DUTI mencetak laba sebesar Rp 339,4 miliar. Penurunan laba DUTI ini sendiri juga diikuti oleh penurunan pendapatannya. Tercatat pada akhir kuartal I ini, DUTI hanya mencetak pendapatan sebesar Rp 515,03 miliar. Sedangkan kuartal I tahun lalu, pendapatan DUTI mencapai Rp 625,59 miliar. Dalam laporan keuangan yang dirilis pada situs IDX, terdapat beberapa penurunan pendapatan usaha dari perusahaan yang tergabung dalam Sinar Mas Group tersebut. Penurunan pendapatan paling curam tampak dari penjualan tanah perusahaan. Pada kuartal I ini, penjualan tanah DUTI turun mencapai 27,67% dibanding dengan kuartal I tahun lalu yakni sebesar Rp 277 miliar.
Laba Duta Pertiwi (DUTI) susut di kuartal I 2019, ini kata analis
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Duta Pertiwi Tbk (DUTI) mengalami penurunan laba sebesar 12,6% bila dibandingkan dengan kuartal I tahun lalu. Pada kuartal I tahun ini, laba periode berjalan yang berhasil diperoleh DUTI sebesar Rp 296,5 miliar. Padahal dalam rentang periode yang sama di tahun lalu, DUTI mencetak laba sebesar Rp 339,4 miliar. Penurunan laba DUTI ini sendiri juga diikuti oleh penurunan pendapatannya. Tercatat pada akhir kuartal I ini, DUTI hanya mencetak pendapatan sebesar Rp 515,03 miliar. Sedangkan kuartal I tahun lalu, pendapatan DUTI mencapai Rp 625,59 miliar. Dalam laporan keuangan yang dirilis pada situs IDX, terdapat beberapa penurunan pendapatan usaha dari perusahaan yang tergabung dalam Sinar Mas Group tersebut. Penurunan pendapatan paling curam tampak dari penjualan tanah perusahaan. Pada kuartal I ini, penjualan tanah DUTI turun mencapai 27,67% dibanding dengan kuartal I tahun lalu yakni sebesar Rp 277 miliar.